Biodata Sheikh Assim Al Hakeem, Silsilah Keluarga, Pendidikan dan Gaya Berceramah Ulama Saudi Marga Hasibuan

- 22 Juli 2023, 13:12 WIB
Biodata Sheikh Assim Al Hakeem, Silsilah Keluarga, Pendidikan dan Gaya Berceramah Ulama Saudi Marga Hasibuan
Biodata Sheikh Assim Al Hakeem, Silsilah Keluarga, Pendidikan dan Gaya Berceramah Ulama Saudi Marga Hasibuan /Lasti Martina/Portal Purwokerto (dok.pribadi)

PORTAL PURWOKERTO - Biodata Sheikh Assim Al Hakeem, ulama Arab Saudi yang sedang berkunung ke Indonesia. Tak disangka, ulama yang khas berceramah dengan menggunakan bahasa Inggris diselingi berbagai lelucon namun terlihat bermuka serius ini ternyata bermarga Hasibuan dari Medan. 

Nama Sheikh Assim Al Hakeem sebenarnya termasuk nama baru dikenal di kancah penceramah di Indonesia. Pasalnya, pria berusia 60 tahun ini dikenal melalui ceramah online di berbagai media sosial. Lagi pula, bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris dan sesekali bahasa Arab.

Sheikh Assim Al Hakeem adalah salah satu ulama Arab Saudi yang telah menjadi imam di masjid Jeddah selama kurang lebih 20 tahun. Salah satu kekhasan pria berjanggut lebat ini adalah memberikan kulsultasi secara online kepada umat Islam di seluruh dunia. 

Baca Juga: Profil Sheikh Assim Al Hakeem, Ulama Arab Saudi yang Memiliki Marga Hasibuan dan Sempat Terlena dengan Dunia

Penggemarnya tersebar dari Inggris hingga India, dan kini Indonesia. Lulusan Diploma Tinggi Studi Islam dari Universitas Umm al-Qura di Makkah, Arab Saudi ini menjawab pertanyaan yang diberikan secara online di media sosial. Mulai dari Twitter hingga Instagram. 

Sheikh Assim Al Hakeem penuh dengan ilmu syariah Islam. Meskipun sering menjawab pertanyaan dengan serius, namun ternyata dalam berbagai ceramahnya tak jarang pria yang sudah memiliki istri dan anak ini menjawab dengan jawaban yang terkesan lucu, dengan wajah serius. 

Netizen di Indonesia sudah mengenal beberapa jawaban Sheikh Assim Al Hakeem yang berasal dari potongan ceramahnya di berbagai acara seperti Questions and Answers (Ask Huda), Umdatul Ahkaam, Youth Talk, dan Mercy to the Worlds. Akibatnya, Sheikh Assim Al Hakeem beberapa kali berkeliling ke negara-negara di Arab Saudi. 

Baca Juga: Sheikh Assim Al Hakeem Hari Ini Berkunjung ke Medan, Sumatera Utara Ini Jadwalnya!

Kejutan terjadi saat Sheikh Assim Al Hakeem berdakwah di Malaysia. Ia mengaku memiliki darah Indonesia yaitu berasal dari Medan. Usut punya usut, ternyata kakek Sheikh Assim Al Hakeem adalah seorang qadhi(hakim) di kesultanan Melayu Deli yang berkuasa di Medan sejak tahun 1600-an.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x