Saat Hari Imlek Tidak Boleh Memakai Baju Warna Apa? Simak Penjelasannya Di Sini

- 3 Februari 2024, 06:30 WIB
Ilustrasi Saat Hari Imlek Tidak Boleh Memakai Baju Warna Apa? Simak Penjelasannya Di Sini
Ilustrasi Saat Hari Imlek Tidak Boleh Memakai Baju Warna Apa? Simak Penjelasannya Di Sini /Freepik.com/kamranaydinov

PORTAL PURWOKERTO - Cek ulasan kenapa saat Hari Imlek tidak boleh memakai baju warna apa dan simak penjelasannya di sini.

Hari Imlek atau Tahun Baru Cina jatuh pada tanggal 10 Februari 2024 dan terdapat saat perayaan Imlek biasanya orang-orang memakai baju warna merah karena Imlek sendiri memang identik dengan warna merah ini.

Namun salah satunya ada tradisi tentang warna baju yang tidak diperbolehkan untuk dipakai saat Tahun Baru Imlek dan pantangan ini bahkan telah ada sejak zaman nenek moyang.

Saat Hari Imlek Tidak Boleh Pakai Baju Warna Apa?


1. Warna Hitam

Baju warna hitam adalah perlambang kedukaan. Hal ini pun berlaku bagi orang Tionghoa, bahwa warna hitam ini juga dikaitkan dengan kabar duka ataupun kegiatan melayat.

Baca Juga: Hari Imlek Gong Xi Fa Cai 2024 Tanggal Berapa? Jadwal Cuti Bersama Imlek dan Tanggal Merah Tahun 2024

Orang Tiongkok kuno juga menganggap bahwa warna hitam menghubungkannya dengan kejahatan dan kesedihan.

Warna hitam sendiri dalam bahasa Mandarin melambangkan air dan untuk artinya warna hitam yang mempunyai arti nasib buruk, ketidakteraturan dan ilegalitas.

Bagi orang Tiongkok kuno juga menganggap warna hitam adalah raja dari seluruh warna dan hitam juga kerap dikaitkan dengan nasib buruk.

Oleh karena itu, warna hitam tidak boleh dipakai dalam berbagai waktu acara-acara baik seperti hari pernikahan dan Hari Tahun Baru Imlek.

Warna baju hitam ini sangat pantang disebabkan pada Hari Tahun Baru Imlek sebab menyiratkan nasib yang tidak baik atau buruk.

2. Warna Putih

Warna putih juga kerap dihubungkan dengan warna kematian, sehingga Hari Tahun Baru Imlek ini tidak boleh memakai baju warna putih. Apalagi warna putih ini ada kaitannya dengan elemen emas yang identik dengan perasaan duka.

Baca Juga: Kenapa Hari Imlek Identik dengan Warna Merah? Ada Teori Darah dan Seperti Apa Asal-Usulnya

Kemudian warna putih menjadi kebalikan dari warna merah yang berarti perasaan kesedihan dan bahkan bagi orang China warna putih adalah warna pemakaman dan kematian.

Oleh sebab itu, memakai baju dengan warna putih sangat tidak diperbolehkan saat Hari Tahun Baru Imlek.

Itulah tadi ulasan tentang saat Hari Imlek tidak boleh memakai baju warna apa dan simak penjelasannya di sini. ***

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah