Cara Beli dan Harga Tiket Synchronize Fest 2022, Awas Kehabisan!

- 12 Agustus 2022, 02:16 WIB
 Cara Beli dan Harga Tiket Synchronize Fest 2022, Awas Kehabisan!
 Cara Beli dan Harga Tiket Synchronize Fest 2022, Awas Kehabisan! / Instagram @synchronizefest/

PORTAL PURWOKERTO – Berikut cara beli dan harga tiket Synchronize Fest 2022.

Synchronize Fest 2022 akan berlangsung di Gambir Expo, Kemayoran Jakarta selama 3 hari pada 7 hingga 9 Oktober 2022.

Synchronize Fest 2022 akan menghadirkan lebih dari 120 musisi berbagai genre dan generasi Tanah Air.

Untuk menonton Synchronize Fest 2022, ada 5 kategori tiket yang ditawarkan.

Baca Juga: Jadwal Lengkap dan Daftar Musisi yang Manggung di Synchronize Fest 2022, Efek Rumah Kaca, Agnez Mo Sampai Frau

1. Presale 3 (3 Day Pass) Rp450.000

2. Presale 4 (3 Day Pass) Rp550.000

3. Daily Early Entry Before 2PM (Daily Pass) Rp230.000

4. Daily Regular (Daily Pass) Rp300.000

5. On The Spot (3 Day Pass) Rp750.000 – (Daily Pass) Rp400.000 available on 7,8,9 October at the venue

Apa perbedaan tiket Daily Early Entry dengan Daily Regular?

Baca Juga: ALTERNATIF Tiket Dieng Culture Festival DCF 2022, Begini Cara Belinya

Daily Early Entry adalah tiket harian dengan ketentuan jam wajib masuk ke area festival sebelum bukul 14.00 WIB.

Tiket Daily Early Entry akan hangus dan tidak dapat digunakan apabila penonton telat masuk dari jam yang telah ditentukan.

Sedangkan Daily Regular adalah tiket harian tanpa ada ketentuan jam masuk ke area festival (bebas masuk jam berapa saja).

Sayangnya tiket Presale 3 dan Presale 4 telah ludes terjual hari ini tanggal 11 Agustus 2022.

Namun jangan sedih, karena jadwal penjualan tiket kategori Daily Early Entry dan Daily Regular sudah dibuka malam ini jam 19.00 WIB.

Baca Juga: Nikmati Sensasi Hembusan Angin Pantai Pecaron Kebumen, Lengkap Rute hingga Harga Tiket Masuk

Penonton Synchronize Fest 2022 akan disuguhkan musik dari berbagai genre.

Beberapa di antaranya Agnez Mo, Ahmad Band, Alam Mbah Dukun, Singer, Cokelat dan Deadsquad ft Isyana Sarasvati.

Synchronize Fest 2022 akan mengusung tema “Lokal Lebih Vokal”. Tema itu dinilai selaras dengan pergerakan festival yang selalu mendukung dan mensorong musisi tanah air yang datang dari decade ’80-an hingga decade sekarang.

Dikutip dari laman resmi, Synchronize Fest merupakan festival musik multi-genre tahunan berskala nasional yang mengundang puluhan ribu audience untuk merayakan keberagaman jenis musik hidup di enam panggung selama tiga hari, tiga malam.

Kalian bisa membeli tiket Synchronize Fest 2022 di sini https://synchronizefestival.com/ ***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x