Kapan Valentine 2023, TERNYATA Ini Sejarah Adanya Valentine Hari Kasih Sayang Sedunia

- 12 Februari 2023, 17:08 WIB
Kapan Valentine 2023, TERNYATA Ini Sejarah Adanya Valentine Hari Kasih Sayang Sedunia
Kapan Valentine 2023, TERNYATA Ini Sejarah Adanya Valentine Hari Kasih Sayang Sedunia //Jacob Owens/Unsplash/

 

PORTAL PURWOKERTO – Kapan Valentine 2023? Hari Valentine adalah Hari Kasih Sayang yang diperingati di seluruh dunia.

Kapan Valentine 2023? Hari Valentine jatuh pada 14 Februari 2023 yang bertepatan dengan hari Selasa. Di hari ini biasanya muda-mudi merayakan dengan berbagai cara.

Tapi, tahukah Anda seperti apa sejarah Valentine hingga diperingati sebagai Hari Kasih Sayang di seluruh dunia? Ternyata, kisahnya cukup memilukan.

Dikutip dari situs History, nama Valentine dan asal usul hari Valentine ternyata ada beberapa kisah yang menarik. Namun keseluruhan kisah tersebut memiliki benang merah yaitu cinta dan kasih sayang.

Hari Valentine ternyata diambil dari nama seorang Santo alias orang suci dalam agama Katolik. Beliau dikenal dengan nama Santo Valentine atau St. Valentine.

Baca Juga: SIAPA Penemu Hari Jomblo Sedunia, 11 November 2022? Cara Menghibur Diri Bagi Jomblo di Hari 'Anti Valentine'

Menurut Gereja Katolik, setidaknya tiga orang kudus yang berbeda bernama Valentine atau Valentinus, yang semuanya menjadi martir.

Menurut KBBI, martir adalah orang yang rela menderita atau mati daripada menyerah karena mempertahankan agama atau kepercayaan atau orang yang mati dalam memperjuangkan kebenaran agama.

Nah, salah satu legenda Valentine ternyata seorang pendeta Katolik yang hidup di masa kerajaan Romawi pada abad ke-3 Masehi. Tepatnya pada masa pemerintahan Kaisar Claudius II, terjadi dekrit penguasa yang melarang pernikahan untuk pria muda.

Santo Valentine menentang dekrit tersebut dan memilih untuk tetap memberkati pernikahan untuk pasangan muda secara rahasia. Ketika tindakannya diketahui, Claudius II memerintahkan agar dia dihukum mati.

Kisah lain dengan nama sama yaitu Valentine berkisah tentang seseorang yang dibunuh karena berusaha membantu orang Kristen melarikan diri dari penjara Romawi. Saat itu orang-orang Kristen sering dipukuli dan disiksa.

Legenda lainnya lebih romantis. Ucapan From Your Valentine alias dari Velentine-mu dipercaya menjadi ucapan selamat Valentine pertama.

Baca Juga: Kenapa Valentine Identik dengan Coklat, TERNYATA Ini Sejarahnya yang Kamu Perlu Ketahui

Ucapan tersebut dituliskan oleh seorang narapidana yang jatuh cinta kepada seorang perempuan muda (kemungkinan putri dari sipir penjara). Perempuan tersebut diduga mengunjungi sang narapidana selama dikurung di penjara.

Sebelum hari kematiannya, sang narapidana mengirimkan surat bertuliskan From Your Valentine. Ungkapan tersebut kini lebih populer dengan kata Be My Valentine, alias jadilah pasangan Valentine-ku.

Meskipun kebenaran di balik legenda Valentine tidak jelas, semua cerita menekankan daya tariknya sebagai sosok yang simpatik, heroik, dan—yang terpenting—romantis, namun berkat reputasi ini, Valentine akan menjadi salah satu orang suci paling populer di Inggris dan Prancis.

Kini, sudah lebih dari 20 abad berlalu dari peringatan pertama Valentine di Eropa. Namun, gaung romantisme dan cinta kasih Hari Valentine masih terus ada hingga sekarang dan tersebar ke seluruh dunia.

Kapan Valentine 2023, hari Valentine jatuh pada hari Selasa. Berbagai persiapan telah dilakukan untuk menunjukkan kasih sayang kepada orang tercinta. Bukan hanya kepada lawan jenis, tapi juga kepada keluarga dan teman.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah