Sempat Tertunda, NCT 127, Twice serta Ateez Bersiap Konser Keliling Dunia Tahun 2022

17 November 2021, 13:07 WIB
Sempat Tertunda, NCT 127, Twice serta Ateez Bersiap Untuk Konser Keliling Dunia Tahun 2022 /Twitter/@NCTSMTown_127/

PORTAL PURWOKERTO - Tiga grup K-pop telah mengumumkan perjalanan mereka keliling dunia untuk menghibur para penggemarnya.

Saat bertambah banyak negara mulai membuka diri, beberapa grup K-pop mulai merencanakan perjalanan tur keliling dunia yang sempat tertunda pada tahun 2020 yang lalu.

Grup K-pop Twice sudah mengumumkan tiga pertunjukannya yang berada di Seoul dan lima negara bagian di Amerika.

Baca Juga: Biodata Haechan NCT, Profil Lee Dong Hyuck Lengkap, Member NCT 127 dan NCT Dream, Disebut Mirip Gaeul IVE

Sementara NCT 127 dan Ateez juga telah mempunyai jadwal pertunjukan di Korea Selatan, Eropa serta Amerika.

Ketika situasi saat ini telah normal di berbagai negara seiring dengan meningkatnya tingkat vaksinasi Covid-19, para artis K-pop bersemangat untuk kembali melakukan tur mereka.

Pekan ini beberapa grup pop Korea, termasuk artis populer Twice, Ateez dan NCT 127, telah mengumumkan bahwa mereka akan melanjutkan konser internasional mereka.

Menyusul perilisan album baru Formula of Love: O+T=3 pekan lalu, girl grup Twice akan mengadakan tiga pertunjukan di Seoul pada akhir Desember.

Baca Juga: Lirik Lagu The Feels - TWICE dan Artinya, Single Bahasa Inggris Pertama TWICE Yang Berirama Beat Disco

Kemudian Twice juga akan melanjutkan konsernya di Amerika Serikat pada tahun 2022 sebagai bagian dari rencana tur dunia mereka.

Ateez juga mengumumkan mereka akan kembali melakukan tur internasionalnya.

Boy band Ateez telah menjadwal ulang tur dunia yang bertajuk The Fellowship yang lama telah tertunda karena seharusnya berlangsung pada tahun 2020.

Rangkaian perjalanan konser boy band yang dijadwalkan ulang akan dimulai di Korea Selatan pada bulan Januari.

Baca Juga: Arti Lirik Lagu Lemonade – NCT 127, Lagu yang Disebut Sebagai Sindiran Untuk Haters

Setelah itu, mereka akan menuju ke Amerika Serikat dan Eropa untuk memenuhi 10 pertunjukan yang telah direncanakan untuk bulan Maret.

NCT 127 juga bersiap untuk tur keliling dunia, mereka akan memulai konsernya di Seoul pada bulan Desember.

Publik juga mengharapkan NCT 127 akan mengumumkan jadwal konsernya dalam waktu dekat di kota-kota di seluruh dunia.

Meskipun pandemi virus corona masih mempengaruhi banyak negara, usaha mereka dalam melakukan vaksinasi telah menyebabkan Korea Selatan dengan cepat membuka kunjungan tanpa karantina dari wilayah tertentu.

Baca Juga: Biodata Dita Karang, Profil Idol K-pop Pertama Dari Indonesia

Individu yang telah melakukan vaksin di Korea Selatan dapat bepergian dengan bebas saat ini.

Hal tersebut menyebabkan banyak selebriti melakukan perjalanan ke luar negeri dan diberi lampu hijau untuk melakukan tur tahun 2022.

Pengumuman tur luar negeri dari beberapa grup K-pop baru-baru ini mengikuti rencana untuk konser beberapa grup K-pop lainnya.

Rencana pertunjukan di Korea Selatan dan Amerika juga telah diumumkan bulan lalu oleh BTS dan artis lainnya, seperti Winner.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler