Positif atau Bukan? Nama Yeonjun TXT Terbawa pada Kabar Dikeluarkannya Kim Garam dari LE SSERAFIM

21 Juli 2022, 14:56 WIB
Positif atau Bukan? Nama Yeonjun TXT Terbawa pada Kabar Dikeluarkannya Kim Garam dari LE SSERAFIM /youtube choco luna/

 

PORTAL PURWOKERTO – Benarkah nama Yeonjun TXT terbawa pada kabar dikeluarkannya Kim Garam dari LE SSERAFIM?

Kim Garam menjadi idol paling cepat dikeluarkan agensinya setelah diterpa rumor tidak sedap. Kontroversinya membawa nama idol lain yakni Yeonjun TXT.

Kim Garam baru berusia 17 pada tahun ini, namun namanya gencar dibicarakan publik Korea Selatan karena kabar tidak sedap.

Sebelumnya, Kim Garam tersandung kasus dugaan bullying saat masih sekolah. Kabar ini gencar saat grupnya akan debut.

Kim Garam hanya aktif selama 19 hari promosi, kemudian agensinya menghentikan kegiatannya dan mengumumkan gadis ini hiatus.

Baca Juga: Didepak dari LE SSERAFIM, Netizen Anggap Kim Garam Egois, Bandingkan dengan B.I iKON

Hingga akhirnya agensi girlgrup LE SSERAFIM mengumumkan telah mengakhiri kontrak Kim Garam.

Pengumuman Source Music dan HYBE untuk mengeluarkan Kim Garam diumumkan melalui akun Weverse LE SSERAFIM pada Rabu, 20 Juli 2022

Berikut pernyataan resmi dikeluarkannya Kim Garam yang sudah ditranslate:

“Halo,

Ini adalah HYBE/Source Music.

Kami ingin memberi Anda informasi tentang keputusan yang dibuat sehubungan dengan anggota LE SSERAFIM KIM GARAM dan rencana untuk kegiatan LE SSERAFIM di masa depan.

Perusahaan kami telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak eksklusif dengan KIM GARAM.

Kami menyampaikan permintaan maaf yang tulus kepada penggemar kami kepada mereka yang telah menunjukkan cinta dan dukungan kepada grup karena membuat Anda khawatir atas kontroversi yang melibatkan anggota tersebut.

Baca Juga: Agensi DEPAK Kim Garam dari LE SSERAFIM, Netizen Tuntut MV Fearless dengan 5 Member

LE SSERAFIM akan melanjutkan aktivitas mereka sebagai grup beranggotakan lima orang, dan kami tidak akan menyia-nyiakan upaya untuk mendukung grup tersebut untuk berkembang lebih jauh sebagai artis melalui musik dan penampilan mereka.

Terima kasih.”

Bagaimana bisa nama Yeonjun TXT terseret pada kabar Kim Garam keluar dari LE SSERAFIM?

Semuanya berawal dari acara The Game Caterers 2 milik PD Na Young Suk. Semua artis HYBE berkumpul dalam acara itu.

Tak terkecuali TXT dan LE SSERAFIM. Yeonjun TXT tertangkap kamera mampu menarikan tarian lagu Fearless secara totalitas.

Fans yang terpukau dengan kelenturan Yeonjun TXT saat menari lagu Fearless ini bahkan menyebut bahwa sang idol mencuri perhatian.

Video Yeonjun TXT yang lentur menarikan lagu Fearless ini diunggah kanal Youtube Choco Luna pada 15 Juli 2022.

Berikut beberapa komentar netizen pada video itu yang dilansir Portal Purwokerto pada Kamis, 21 Juli 2022.

Baca Juga: Kim Garam Trending Twitter Akhirnya Hengkang Setelah Kontroversi Bullying, LE SSERAFIM OT5 Lanjut Promosi

1. Yeonjun TXT mengikuti langkah Key sebagai member rahasia setiap girlgroup.

2. Anak-anak HYBE: waktunya jadi fanboys

3. Yeonjun slayyy

4. Yeounjun jadi peran utama

5. Choi Yeonjun akan menggantikan posisi Kim Garam di LE SSERAFIM, menjadikannya grup beranggotakan 6 orang.

Yeonjun TXT memang dikenal sebagai salah satu idol cowok yang lentur dalam menarikan tarian girlgroup.

Sementara itu, netizen Korea Selatan masih menunggu permintaan maaf dari Kim Garam terkait kontroversi yang menimpanya itu.

Demikian kabar Yeonjun TXT yang terseret dalam kabar dikeluarkannya Kim Garam dari LE SSERAFIM.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Tags

Terkini

Terpopuler