Jessica Grace Harvery Siap Banggakan Indonesia pada Ajang Miss Eco International 2022

3 Maret 2022, 07:05 WIB
Jessica Grace Harvery Siap Banggakan Indonesia Pada Ajang Miss Eco International 2022 /Instagram.com/@gracephing

 

PORTAL PURWOKERTO - Jessica Grace Harvery siap membanggakan Indonesia dalam ajang Miss Eco Internasional 2022 yang akan di selenggarakan pada 7-18 Maret di Luxor, Cairo, Mesir.

Jessica Grace Harvery mewakili INdonesia, karena dia adalah Putri Lingkungan Indonesia 2021 dan Miss Eco Indonesia 2022.

Selanjutnya, Jessica Grace Harvery yang berasal dari Jelutung, Jambi ini akan berkompetisi dengan 50 finalis dari berbagai negara lainnya.

Pada ajang pemilihan Miss Eco International 2022 nanti, Grace akan menampilkan kebudayaan Indonesia melalui berbagai koleksi busana desainer lokal daerah.

Baca Juga: Ada Apa Tanggal 3 Maret 2022? Peringatan Hari Raya Nyepi 2022 dan Peristiwa Penting Lainnya

Grace akan membawa National Costume bertema Nanas Tangkit Muaro Jambi. Kostum ini menceritakan kekayaan desa Tangkit, Muaro Jambi yang dikenal sebagai sentra penghasil buah nanas di Jambi bahkan di Sumatera.

"Aku ingin menyuarakan kepada dunia, pentingnya kepedulian generasi muda terhadap lingkungan dalam aksi sehari-hari," ujar Grace seperti dikutip Portal Purwokerto dari laman Facebook Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Rabu 2 Maret 2022.

Mahasiswi Kedokteran Gigi Universitas Maranatha Bandung ini juga melakukan advokasi dalam bidang lingkungan.

Khususnya mengenai sampah plastik yang menjadi permasalah yang tak kunjung selesai sampai saat ini.

Baca Juga: Harnaaz Sandhu Juara Miss Universe 2021, Mahkota Miss Universe ke-3 untuk India!

Salah satu advokasi untuk ajang berbasis lingkungan juga dengan melakukan promosi-promosi tentang pangan lokal. Seperti mengenalkan buah-buahan, kue-kue, dan jamu-jamuan khas Indonesia.

Dengan harapan seluruh dunia tahu bahwa Indonesia adalah sumber kekayaan alam di planet ini.

Tidak lupa, dalam kehidupan sehari-hari dia juga telah melakukan menghemat air, listrik, mengurangi sampah plastik dengan prinsip 3R (Reuse, Reduce, Recycle).

"Sehari-hari saya sudah menggunakan botol minum milik sendiri dan mengajak secara persuasif orang-orang di sekitar untuk memulai zero waste lifestyle dengan cara menghindari adanya penggunaan plastik seperti sedotan, kantong plastik, dan lain sebagainya," ujar pemilik akun Instagram @gracephing.

Baca Juga: Apa Arti Sandekala? Awas Jangan Keluar Rumah

Keberangkatannya ke ajang Miss Eco International 2022 mendapat dukungan dari berbagai pihak. Terutama dari keluarganya, Yayasan EL JOHN Indonesia, dan Kementerian LKH RI, serta seluruh rakyat Indonesia.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Facebook Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Tags

Terkini

Terpopuler