Silsilah Keluarga Ridwan Kamil: Orang Tua, Saudara Kandung dan Anak, Ternyata Leluhur Wali

13 Juni 2022, 06:52 WIB
Silsilah Keluarga Ridwan Kamil: Orang Tua, Saudara Kandung dan Anak, Ternyata Leluhur Wali.* /Instagram @arkanaaidan


PORTAL PURWOKERTO - Silsilah keluarga Ridwan Kamil pernah dijelaskan ayah dari Eril, bernama lengkap Emmeril Kahn Mumtadz, dan saat ini menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat.

Orang tua Ridwan Kamil ternyata orang terpandang dengan silsilah keluarga yang tak main-main.

Siapa saja saudara kandung Ridwan Kamil? Keluarga besar Kang Emil, begitu ia akrab disapa, dirundung duka pada awal bulan Juni 2022.

Sebab anak kandung Ridwan Kamil yakni putra pertamanya, Eril, meninggal dunia setelah terseret arus Sungai Aare Bern Swiss pada 26 Mei 2022.

Baca Juga: Dimakamkan Senin, Ini Kronologi Hilangnya Eril, Anak Ridwan Kamil dan Atalia Pararatya, Kakak Camillia

Tubuh Eril ditemukan pada 8 Juni 2022 di bendungan Engahelde Swiss dan langsung diadakan pemakaman pada Senin 13 Juni 2022 di Cimaung Bandung.

Tak disangka, ternyata Eril memiliki leluhur seorang wali yang merupakan penyebar agama Islam di tanah Jawa.

Silsilah keluarga Ridwan Kamil pernah dijelaskan Kang Emil saat ia memberi sambutan di acara deklarasi Partai NasDem di tahun 2017 lalu.

Dikutip dari ANTARA NEWS, acara tersebut mengenai pencalonannya sebagai gubernur Jawa Barat 2018-2023  yang berlokasi di Monumen Bandung Lautan Api, Lapangan Tegalega, Bandung.

Saat itu ia bercerita tentang silsilah keluarganya yang merupakan keluarga pejuang.

Baca Juga: Ridwan Kamil Keturunan Sunan GUNUNG JATI? Simak Fakta Ridwan Kamil Keturunan Siapa DISINI!!

"Kakek saya almarhum Panglima Hizbullah di Jawa barat. Uwa (paman/bibi) saya gugur membela Indonesia, membawa santri melawan Belanda," kata Ridwan Kamil yang dikutip dari laman ANTARA.

Ia menambahkan bahwa sang kakek berasal dari Garut dan neneknya berasal dari Sumedang Jawa Barat.

"Saya sangat Sunda, dari sisi etnisitas, ayah saya orang Subang dari kakek orang Garut dan nenek dari Sumedang," katanya.

Dikutip dari laman PR Mataraman, nama kakek Ridwan Kamil yakni KH Muhyiddin merupakan seorang kyai NU dan pangloma Hisbullah dari Kabupaten Purwakarta - Subang di jaman perjuangan.

"Almarhum sempat ditahan penjajah Belanda di Sukamiskin dan Kebonwaru karena membawa santri2 NU bergerilya melawan Belanda," jelasnya.

Baca Juga: Gedung Pakuan Di Mana? Warga Memadati Lokasi Eril, Anak Ridwan Kamil, Lokasi Emmeril Kahn Mumtadz Disemayamkan

KH Muhyiddin merupakan keturunan dari Syekh Fattah Rahmatullah seorang penyebar agama Islam dari Garut.

Ia juga merupakan pendiri Pondok Pesantren Pagelaran yang berada di delapan lokasi. Sementara Syekh Fattah Rahmatullah merupakan keturunan dari Maulana Hasanuddin.

Maulana Hasanuddin sendiri merupakan putra hasil pernikahan Syekh Syarif Hidayatullah (Sunan Gunung Djati) dengan Nyi Mas Kawunganten.

Sosok Ridwan Kamil, atau Kang Emil ini lahir di Bandung, pada 4 Oktober 1971 dari pasangan akademisi Atje Misbach Muhjiddin dan Tjuju Sukaesih.

Silsilah keluarga Ridwan Kamil dengan leluhur Wali pun dikabarkan ayah Eril ini di akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: Hening Cipta Untuk Eril Anak Ridwan Kamil Awali Pertandingan Persib vs Bali United

"Dear Eril, saatnya kamu pulang ke negeri yang menguntai jutaan doa. Ke Negeri para Wali yang salah satunya adalah leluhurmu," tulis Ridwan Kamil di akun @ridwankamil, Sabtu, 11 Juni 2022.

Dari sinilah, Eril jika ditarik benang merah, ternyata Eril masih terdapat keturunan dari ulama besar Wali Songo.

Siapa saja saudara Ridwan Kamil?

Pada akun Instagram pribadinya, Ridwan Kamil sempat mengatakan bahwa ia merupakan anak kedua dari tujuh bersaudara.

Diketahui jika nama-nama saudara Ridwan Kamil di antaranya yakni Elpi Nazmuzzaman, dan Erwin Muniruzaman, yang menjadi juru bicara keluarga Emil, selama memberikan keterangan perkembangan Eril.

Selain keduanya, Ridwan Kamil memiliki adik perempuan yakni Ifa Hanifah Misbach yang merupakan seorang psikolog.

Baca Juga: Inilah Keluarga Ridwan Kamil, Jumlah Saudara, Istri dan Anak, Lahir di Keluarga Akademisi

Bagaimana dengan anak kandung Ridwan Kamil?

Ridwan Kamil memiliki dua anak kandung yakni Emmeril Kahn Mumtadz dan Camillia Laetitia Azzahra, akrab disapa Zara, serta seorang anak adopsi yakni Arkana Aidan Misbach.

Emmeril Kahn Mumtadz atau yang disapa Eril dinyatakan meninggal dunia dan dimakamkan pada 13 Juni 2022 di Cimaung Bandung.

Kini Zara dan Arkana lah sebagai pelipur lara Ridwan Kamil setelah kepergian anak sulungnya tersebut.***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler