Kalender Jawa Hari Ini 2 Agustus 2022, Weton, Neptu di Tanggalan Jawa, Ada Peristiwa Penting di Indonesia

1 Agustus 2022, 16:29 WIB
Ilustrasi. Kalender Jawa Hari Ini 2 Agustus 2022, Weton, Neptu di Tanggalan Jawa, Ada Peristiwa Penting di Indonesia /PIXABAY/sasint


PORTAL PURWOKERTO- Kalender Jawa hari ini pada 2 Agustus 2022 tentang weton, neptu dan wuku pada hari kedua di bulan Kemerdekaan RI.

Kalender Jawa hari ini mencatat apa weton hingga wuku pada hari Selasa pertama di bulan Agustus 2022 ini.

Simak apa kata tanggalan jawa tentang weton dan neptu serta wuku tanggal 2 Agustus 2022 yang mungkin Anda butuhkan.

Untuk apa? Weton dan neptu adalah dua hal yang digunakan untuk melihat hari baik dalam menyelenggarakan peristiwa penting dalam kehidupan bagi sebagian masyarakat yang mempercayainya.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini 1 Agustus 2022, Tanggalan Jawa Catat Weton dan Neptu Hari Pertama Bulan Ini

Seperti halnya leluhur, sebagian masyarakat Jawa masih menggunakan tanggalan jawa untuk menghitung hari baik dan jumlah weton serta neptu diperlukan untuk hal ini.

Bagaimana dengan weton dan neptu hari Selasa, 2 Agustus 2022 ini?

Berdasarkan kalender Jawa hari ini bertepatan dengan tanggal 4 Sura 1956 Ja tahun Jawa Ehe. Bagi sebagian masyarakat, pada bulan Sura adalah pantangan menyelenggarakan kegiatan pernikahan.

Namun, bagi sebagian lainnya adalah tidak masalah melaksanakan peristiwa penting tersebut.

Untuk jumlah weton pada hari Selasa ini, perlu diketahui pasaran Jawa yakni Kliwon sehingga weton 2 Agustus 2022 adalah Selasa Kliwon.

Baca Juga: Kalender Jawa 30 Juli 2022, Weton dan Neptu pada 1 Suro sesuai Tanggalan Jawa, Cek Peristiwa Penting Hari Ini

Sementara jumlah neptu dihasilkan dari nilai Kliwon dan Selasa yang berjumlah 11 dengan wuku Tambir.

Berikut peristiwa penting tanggal 2 Agustus yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya dan dirangkum dari berbagai sumber.

Tahun 1933, Jambore Dunia Pramuka ke-4 diadakan di Hungaria.

Tahun 1934, pimpinan Nazi, Adolf Hitler, terpilih sebagai kepala negara Jerman bergelar Fuhrer.

Tahun 1990, Irak melakukan invansi ke negara arab lainnya seperti Kuwait ketika dipimpin Saddam Hussein yang memicu Perang Teluk Persia.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini 28 Juli 2022, Weton dan Neptu Kamis Akhir Bulan Ini sesuai Tanggalan Jawa, Malam 1 Suro

Tahun 2005, Iran memiliki presiden baru yang bernama Mahmoud Ahmadinejad.

Tahun 2014, terjadi peristiwa penting perubahan kode pos di Indonesia pada 13 Kabupaten dan 3 Kota di Pulau Jawa.
Demikian kalender Jawa hari ini tanggal 2 Agustus 2022 tentang weton dan neptu sesuai tanggalan Jawa.***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler