Rekam Siswa Kasar yang Tendang Pintu, Guru SD di Lima Puluh Kota Sumbar Ini Justru Minta Maaf

20 Juli 2023, 21:26 WIB
Rekam Siswa Kasar yang Tendang Pintu, Guru SD di Lima Puluh Kota Sumbar Ini Justru Minta Maaf /andre hunter/ unsplash

PORTAL PURWOKERTO - Video viral siswa SD di Sumbar yang melawan gurunya ini jadi berbuntut panjang hingga menjadi bulan-bulanan netizen.

Rekam siswa marah yang menendang pintu kelas, guru SD di Kecamatan Akabiluru Lima Puluh Kota ini yang meminta maaf.

Guru SD perempuan yang merekam tindakan siswa tersebut kini telah meminta maaf dan pernyataan maaf itu kembali viral.

"Saya Fermini Wulansari guru UPTD SDN 07 Sariak Laweh Kecamatan Akabiluru, saya mengklarifikasi video terkait sikap siswa yang telah beredar sejak kemarin," jelasnya.

Baca Juga: Viral! Video Anak SD di Akabiluru Lima Puluh Kota Tendang Pintu dan Melawan kepada Guru Perempuan di Sumbar

Dalam video tersebut, sang guru perempuan dikelilingi oleh beberapa orang.

"Pada kesempatan ini, saya minta maaf atas kesalahan saya membuat videi tersebut kepada pihak-pihak yang telah dirugikan akibat video tersebut," tambahnya.

"Perlu saya klarifikasi bahwa kejadian yang sebenarnya hanya kesalahpahaman yang tidak semestinya terjadi terutama antara guru dan murid," lanjutnya lagi.

Sang guru mengatakan bahwa masalah siswa SD tendang pintu di hadapan guru itu telah diselesaikan secara kekeluargaan.

Baca Juga: Profil Cakra Khan, Umur, Viral Dapat Standing Ovation dari Juri American Got Talent 2023

"Terkait masalah ini telah diselesaikan secara kekeluargaan dengan melibatkan berbagai pihak terkait," ujarnya.

Guru SDN 07 Sariak Laweh tersebut juga mengataan bahwa permintaan maaf ditujukan kepada keluarga siswa dan pihak terkait.

Meski dalam video klarifikasi tersebut, sang guru mengatakan tidak ada intervensi, netizen bereaksi berbeda.

Beberapa menuliskan komentar pedas yang mengatakan bahwa harusnya orang tua siswa itu juga ikut minta maaf.

"org tua murid juga harus mnta maaf" tulis mi***n.

"kok gitu buk ..kok malah kebaliak," tambah ry***s.

Netizen gemas karena bukannya sang anak dan orang tuanya yang minta maaf, justru gurunya yang mengklarifikasi.

"owalah...aturan nyo tu anak mintak maaf ka ibuk nyo dulu bukan guru," tulis r***d.

Bahkan netizen juga bergerak berikan semangat kepada ibu guru tersebut.

"Jangan takut di pecat Bu ,tegakkn kebenaran setelah masalah in kelar akan banjir tawaran untuk ibu kerja," tulis mu***y.

Video klarifikasi guru SDN 07 Sariak Laweh yang rekam siswa tendang pintu itu diunggah akun TikTok @kontributor_sumbar.

Melansir data dapo.kemdikbud.go.id, SDN 07 Sariak Laweh berada di Kecamatan Akabiluru, Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumbar.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.

Tags

Terkini

Terpopuler