Weton Rabu Kliwon di Kalender Jawa Tanggal 6 September 2023 : Neptu, Wuku, dan Catatan Peristiwa Penting Hari

5 September 2023, 19:52 WIB
Ilustrasi batik. Weton Rabu Kliwon di Kalender Jawa Tanggal 6 September 2023 : Neptu, Wuku, dan Catatan Peristiwa Penting Hari Ini.* /Pexels.com/ John Bastian/

PORTAL PURWOKERTO - Apa weton Rabu Kliwon di kalender Jawa hari ini tanggal 6 September 2023? Cek informasi lengkap mulai dari neptu, wuku, dan catatan peristiwa penting.

Hari ke enam di bulan September 2023 ini jatuh pada hari Rabu. Dalam kalender Jawa setiap hari memiliki jumlah neptu yang berbeda. Begitu juga dengan wuku, namun wuku memiliki cakupan hari yang cukup lama.

Selain berisi weton,neptu, dan wuku, kalender Jawa tanggal 6 September 2023 juga berisi informasi seputar catatan peristiwa penting. Seperti apa saja? Simak penjelasannya di bawah ini.

Baca Juga: Tanggal 6 September 2023 Hari Apa? Ada Peringatan Nasional Demo BBM 2022, Cek Peristiwa Penting Hari INI

Kalender Jawa Tanggal 6 September 2023

Seperti diketahui, hari ini merupakan weton Rabu Kliwon. Namun belum dapat dipastikan jumlah neptu dan wuku hari ini. Untuk itu mari kita simak penjabarannta berikut ini :

Tanggal : 6 September 2023.

Tanggal Islam/Hijriyah : 20 Shafar 1445 H.

Baca Juga: Ada Apa Tanggal 9 September 2023? Apa yang Terjadi pada Tanggal 9 September 2023? Ada HARI TANPA BAYANGAN

Tanggal Jawa : 19 Sapar 1957 Jimawal Ehe-tahun Jawa

Hari : Rabu

Pasaran Jawa : Kliwon

Weton : Rabu Kliwon

Jumlah neptu : 15

Wuku : Pahang

Baca Juga: Maulid Nabi 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Ini Kalender Hijriyah 1444 H Bulan Rabiul Awal

Watak weton:

Orang yang lahir dengan weton Rabu Kliwon neptu 15 menurut kitab Primbon Jawa memiliki watak Lakuning Srengenge. Dalam bahasa Indonesia srengenge artinya matahari.

Pemilik weton Rabu Kliwon diprediksi memiliki sifat melindungi dan menyinari. Ia dapat memberikan kenyamanan dan kerap menjaga penampilannya.

Selain itu, ia juga termasuk orang yang disiplin, tidak pernah ingkar janji, dan memiliki otak yang pintar. Kebanyakan pemilik weton Rabu Kliwon menjadi seorang pemimpin.

Baca Juga: Weton Rabu Kliwon Neptu 15 di Kalender Jawa, Begini Ramalan Watak, Jodoh, dan Rezeki Menurut Primbon Jawa

Peristiwa Penting Tanggal 6 September

1. Tahun 1948, di Belanda, Juliana dinobatkan menjadi Ratu Belanda.

2. Tahun 1961, di Yugoslavia, berakhirnya Konferensi Tingkat Tinggi pertama Gerakan Non-Blok yang digelar di kota Beograd.

3. Tahun 1962, di Indonesia, Merpati Nusantara Airlines diresmikan.

4. Tahun 1968, Swaziland merdeka.

5. Tahun 1991, dikembalikannya nama kota St. Petersburg setelah sejak tahun 1914 disebut Petrograd dan sejak 1924 disebut Leningrad.

Baca Juga: Kalender Jawa Tanggal 22 Agustus 2023 Dengan Weton, Neptu, Wuku Hingga Peristiwa Penting, Cek Ada Apa Hari Ini

6. Tahun 1997, di Inggris, proses pemakaman Putri Diana dilakukan di Althorp, Northamptonshire, Inggris, Britania Raya.

7. Tahun 2000, di Indonesia, salah satu tokoh pahlawan nasional Indonesia, Jenderal Besar TNI (Purn) Abdul Haris Nasution meninggal di Jakarta.

Demikian informasi mengenai weton Rabu Kliwon di kalender Jawa hari ini tanggal 6 September 2023. Ada neptu, wuku, dan catatan peristiwa penting.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler