Pendaftaran Akun CPNS 2023 di Link SSCASN 2023 Bisa Lewat HP? Dibuka Hari INI, 20 September 2023!

20 September 2023, 09:55 WIB
Link Pendaftaran Akun CPNS 2023 di SSCASN 2023 apakah Bisa Lewat HP yang mulai Dibuka Hari INI 20 September 2023.* /PORTAL PURWOKERTO /daftar-sscasn.bkn.go.id

PORTAL PURWOKERTO - Link pendaftaran akun CPNS 2023 mulai dibuka hari ini, 20 September 2023, di situs sscasn.bkn.go.id yang merupakan link resmi seleksi penerimaan PNS dan PPPK 2023.

Link pendaftaran akun CPNS 2023 dan PPPK 2023 yang mudah diakses ada di akhir artikel ini lengkap dengan dokumen apa saja yang dibutuhkan untuk mendapatkan akun di portal SSCASN 2023.

Sebelum mendaftarkan diri pada seleksi CPNS 2023, para calon pelamar diharuskan memiliki akun SSCASN 2023. Hal ini disampaikan pihak BKN sebagai lembaga yang bertanggung jawab dalam penerimaan pegawai pemerintah di tahun ini.

Tahapan pendaftaran cpns 2023 di link sscasn 2023.*

Apakah pendaftaran akun CPNS 2023 bisa dilakukan lewat hp di link resmi SSCASN BKN 2023? Berikut informasi lengkapnya. 

Baca Juga: SIMAK Pendaftaran Seleksi CPNS 2023 Dibuka Hari ini, Cek Jadwal Lengkap dan Dokumen yang Harus Disiapkan

Jadwal Seleksi CPNS 2023 Terbaru

Sempat diundur, pelaksanaan pendaftaran cpns dan PPPK 2023 dibuka hari ini, 20 September 2023, dengan beberapa tahapan yang harus dilalui para pelamar.

Berikut jadwal lengkap pelaksanaan seleksi cpns dan PPPK 2023 yang dikutip dari situs resmi BKN.go.id.

Jadwal CPNS 2023 Terbaru

Pendaftaran Akun CPNS 2023

Hal pertama yang perlu dilakukan sebelum mendaftarkan diri ke formasi CPNS 2023 yang diinginkan, adalah membuat akun di portal SSCASN 2023.

Baca Juga: Formasi CPNS 2023 untuk S1 Semua Jurusan dan Lulusan SMA Apa Saja? Cek Melalui Link INI!

Untuk melakukannya, portal tersebut membutuhkan akses webcam ketika melakukan pendaftaran. Apakah bisa lewat hp? Ini penelusuran tim Portal Purwokerto. 

Diketahui, saat melakukan pendaftaran lewat hp, terdapat notifikasi bahwa aplikasi tidak dapat mengakses webcam. Direkomendasikan untuk menggunakan laptop atau komputer yang memiliki akses kamera. 

Dokumen Penting Pendaftaran Akun SSCASN 2023

Untuk mendaftar akun SSCASN 2023 agar dapat mendaftarkan diri dalam seleksi CPNS 2023, maka, siapkan KTP dan KK. Nomer keduanya dibutuhkan dalam pendaftaran. 

Selain itu, pastikan telah memiliki email aktif dan nomer hp aktif hingga pelaksanaan seleksi CPNS 2023 berlangsung. ***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler