AHY Menteri Pertanian atau Amran Sulaiman, Reshuffle Kabinet Jilid 10 ala Presiden Jokowi dalam 2 Periode

25 Oktober 2023, 09:07 WIB
Ilustrasi: AHY Menteri Pertanian atau Amran Sulaiman, Reshuffle Kabinet Jilid 10 ala Presiden Jokowi dalam 2 Periode /Dokumentasi Jubir Demokrat, Herzaky Mahendra/

PORTAL PURWOKERTO - Rumor AHY Menteri Pertanian berhembus tak lama setelah kursi Menteri Pertanian kosong akibat Syahrul Yasin Limpo terjerat kasus pemerasan dan gratifikasi dan mengundurkan diri pada 5 Oktober 2023.

Setidaknya ada tiga posisi yang diduga akan dilakukan reshuffle pada Rabu, 25 Oktober 2023. Posisi pertama adalah Menteri Pertanian. Posisi kedua adalah KSAD pengganti Dudung Abdurachman yang disebut telah memasuki masa pensiun, serta psisi ketiga adalah Duta besar untuk Argentina.

AHY sebagai Menteri Pertanian juga diduga sebagian besar kalangan. Indikasi pertama adalah ketika Partai Demokrat merapat ke Koalisi Indonesia Maju yang mendukung pencalonan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai capres dan cawapres 2024.

Kedua, telah ada pembicaraan tertutup antara Jokowi dan Agus Harimurti Yudhoyono(AHY) tak lama berselang pengumuman pancalonan Gibran sebagai cawapres Prabowo Subianto. Namun pertemuan ini disebut hanya sebatas pertemuan presiden dengan ketua umum partai Demokrat.

Baca Juga: Lagi, Partai Pendukung Pasangan Capres Cawapres 2024 Prabowo Gibran Bertambah, Kali Ini PSI Ikutan!

Indikasi ketiga adalah adanya unggahan AHY ketika berkunjung ke perkebunan apel di Kebun Puri Agung, Kota Batu, Jawa Timur. Unggahan pada medsos Instagram tersebut terkesan jelas mendukung pertanian Indonesia.

"Pertanian kita adalah salah satu sektor yang perlu kita bangun dan dorong untuk bangkit dan maju. Partai Demokrat akan terus mendorong terjaminnya ketersediaan pupuk, hadirnya inovasi, teknologi, dan sumber daya manusia di bidang pertanian agar kita semakin mandiri dan produktif utamanya dalam menyediakan ketersediaan pangan," ujar AHY Selasa, 24 Oktober 2023.

Namun, sumber lain menyatakan bukan AHY yang akan menjadi menteri pertanian menggantikan Syahrul Yasin Limpo. Melainkan Amran Sulaiman yang pernah menjadi Menteri Pertanian pada kabinet Presiden Joko Widodo yang pertama tahun 2014-2019.

Namun rumor AHY sebagai menteri pertanian ditepis oleh ketua umum partai Demokrat itu sendiri. ""Oh, enggak ada. Saya memang mengikuti, beredar rumor di masyarakat, tetapi tidak ada itu. Tidak ada pembahasan tentang itu," ujar AHY menjawab pertanyaan mengenai dirinya akan mengisi kekosongan kursi Menteri Pertanian.

Baca Juga: Pasangan Prabowo-Gibran Daftar ke KPU Rabu 25 Oktober 2023, AHY Beri Pesan INI

Selama berkuasa selama hampir 10 tahun, Presiden Joko Widodo telah melakukan reshuffle setidaknya sebanyak 9 kali. Reshuffle ke-9 terjadi pada bulan Juli 2023. 

Bila hari ini Rabu, 25 Oktober 2023 benar terjadi kembali reshuffle kabinet, maka ini adalah kali ke-10 Presiden Jokowi melakukan penggantian menteri dalam kabinetnya.

Reshuffle kabinet bukanlah hal yang tabu dalam pemerintahan. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tercatat melakukan 20 kali reshuffle selama dua periode pemerintahannya selama 10 tahun. 

Rekor reshuffle terbanyak dan tersingkat mungkin dipegang oleh Presiden Abdurrahman Wahid yang melakukan reshuffle sebanyak 13 kali hanya dalam waktu dua tahun menjabat sebagai presiden.

Rumor AHY Menteri Pertanian atau Amran Sulaiman yang akan menjadi menteri pertanian sebentar lagi akan terjawab. Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan mengumumkan reshuffle kabinetnya pada Rabu, 25 Oktober pukul 09.00 WIB.***

 

Editor: Lasti Martina

Tags

Terkini

Terpopuler