Gibran dan Belimbing Sayur Viral Tiktok: Asal Usul dan Kenapa Gibran Dibilang Belimbing Sayur oleh Warganet?

8 Desember 2023, 19:43 WIB
Ilustrasi. Asal Usul Belimbing Sayur Viral Tiktok, Kenapa Gibran Dijuluki Belimbing Sayur oleh Warganet.* /Tangkapan layar instagram.com/@barisanfgjatim

PORTAL PURWOKERTO - Asal usul istilah belimbing sayur viral Tiktok menjadi julukan Gibran Rakabuming dibagikan dalam artikel ini. Kenapa Gibran dibilang belimbing sayur?

Asal Usul Istilah Belimbing Sayur Viral Tiktok 

Nama Gibran Rakabuming menjadi viral Tiktok sejak awal Desember 2023. Namanya dikaitkan dengan salah satu sayur yang familiar di Indonesia. 

Warganet memberi julukan belimbing sayur kepada Gibran yang maju sebagai Cawapres Prabowo Subianto pada Pemilu 2024 mendatang. Dari mana asal usul istilah ini?

Meski tidak diketahui secara pasti dari mana asal usul istilah belimbing sayur yang diberikan warganet kepada Gibran, disinyalir, salah satu unggahan warga Tiktok ini adalah awalnya.

Baca Juga: Profil Gibran Rakabuming Raka Pendidikan, Foto Wisuda dan Biodata Singkat yang Dituding Punya Ijazah Palsu

Asal Usul Belimbing Sayur sebagai julukan Gibran Rakabuming. *

Salah satu unggahan warga Tiktok tentang belimbing sayur dan Gibran adalah akun Dinasti Politik yang diunggah pada 7 Desember 2023. Pada video tersebut, terdapat sosok pria dan foto Upin Ipin yang diubah menjadi wajah Gibran.

Pria dalam akun tersebut menyebut sosok yang diduga Gibran sebagai si Belimbing Sayur dengan logat Jakartaan dengan kata Gue yang merujuk pada kata Saya.

"Gua kate juga ape, ngga bakalan dateng tuh belimbing sayur. Diundang die kagak dateng. Umpame yang debat yang begitu ya, yang diskusi, ngga bakalan hadir dah. Takut ditanya yang begimane begimane," katanya.

Ia pun melanjutkan, ia memprediksi bakal ada video tentang Gibran blusukan hingga ke gorong-gorong. Ia pun menyinggung sosok ayah Gibran, Jokowi, yang juga melakukan hal yang sama.

Baca Juga: Profil Biodata Dokter Tifa: Umur, IG, Pendidikan, Nama Asli, Tuding Gibran Rakabuming Punya Ijazah D1 Bukan S1

Arti Belimbing Sayur Viral Tiktok 

Apa arti Belimbing Sayur viral Tiktok ini? Secara harfiah, belimbing sayur merupakan sayur yang biasa digunakan untuk memasak sayur asam sebab rasanya yang masam.

Namun, berdasarkan video tersebut, Belimbing Sayur memiliki makna konotasi yang bisa diartikan sebagai sosok penakut.

Meski demikian, masing-masing individu memiliki kemungkinan yang berbeda dalam mengartikan makna konotasi Belimbing Sayur yang disematkan pada Gibran oleh warganet. 

Demikian tentang arti Belimbing Sayur viral Tiktok dan asal usul kenapa Gibran dibilang belimbing sayur oleh warganet. ***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler