Faktor Inilah yang Membuat Gempa Menjadi Penyebab Tsunami

- 10 April 2021, 23:14 WIB
Gempa Terkini, BMKG Rilis 3 Getaran Susulan Pasca Gempa Malang Berkekuatan 4,0 Magnitudo Tidak Potensi Tsunami
Gempa Terkini, BMKG Rilis 3 Getaran Susulan Pasca Gempa Malang Berkekuatan 4,0 Magnitudo Tidak Potensi Tsunami /Twitter/@infoHumasBMKG.

PORTAL PURWOKERTO – Gempa terkini terjadi di Malang Jawa Timur. Namun tak perlu panik, karena gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Masyarakat Indonesia kini memang lebih waspada dengan tsunami, terlebih sejak kejadian tsunami besar di Aceh.

Waspada memang boleh, namun harus tetap logis, dan ketahuilah hal-hal berikut ini yang akan membuat gempa menjadi penyebab tsunami.

Baca Juga: Gempa Terkini di Malang, Purwokerto Hujan Lebat Sejak Sore

Kedalaman Gempa
Kedalaman gempa bumi yang dapat menimbulkan tsunami adalah jika gempa bumi berpusat di tengah laut dengan kedalaman kurang dari 100 Km.

Karena hampir 90 persen peristiwa tsunami di dunia disebabkan oleh gempa bumi yang terjadi di bawah laut.

Gempa bumi yang terjadi di bawah laut akan menimbulkan banyak getaran yang akan mendorong timbulnya gelombang tsunami.

Baca Juga: Gempa Malang Memakan Korban, Tiga Warga Lumajang Tewas Tertimpa Reruntuhan

Kekuatan Gempa
Gempa bumi yang terjadi memiliki kekuatan lebih dari 7.0 skala richter. Jika kurang dari itu maka kekuatan gempa tidak akan kuat untuk mengganggu kolom air laut.

Halaman:

Editor: Dedi Risky Rachma Wanto

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x