Tiket Balap MotoGP 2022 Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia Sold Out! Ini Kata Menteri BUMN

- 8 Maret 2022, 09:58 WIB
Tiket Balap MotoGP 2022 Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia Sold Out! Antusias Penonton Luar Biasa.*
Tiket Balap MotoGP 2022 Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia Sold Out! Antusias Penonton Luar Biasa.* /N.A. Pertiwi/

PORTAL PURWOKERTO - Tiket untuk menonton acara balap MotoGP 2022 yang akan di selenggarakan di Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia pada tanggal 18 - 20 Maret 2022 telah habis terjual atau sold out.

Tiket yang sedianya di jual untuk para calon penonton itu, kini menjadi barang buruan para penggemar dan pecinta ajang balap MotoGP.

Sebab putaran kedua MotoGP, sesuai jadwal resmi, akan di gelar di Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia, setelah pada seri perdana di gelar di Sirkuit Internasional Losail Qatar Minggu, 6 Maret 2022.

Ajang MotoGP 2022 menjadi ajang dan kesempatan untuk mempromosikan Indonesia dikancah Internasional.

Baca Juga: Enea Bastianini dapat Dukungan Sandi Uno dan Sponsor Indonesia di Ajang MotoGP 2022

Erick Thohir Menteri BUMN, yang dikutip dari YouTube Erick Thohir dan streamed pada 7 Maret 2022, mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada masyarakat Indonesia atas animo yang luar biasa terhadap gelaran MotoGP 2022 Mandalika.

Erick juga menyampaikan tiket untuk menonton ajang MotoGP yang bertajuk MotoGP 2022 Seri Pertamina Grand Prix Of Indonesia 20 Maret 2022, telah sold out atau habis terjual.

"Namun jangan khawatir, kita masih menyediakan tambahan kuota untuk untuk fans Marq Marquez dan Maverick Vinales masing-masing 500 tiket Grandstand, yang kami yakin akan di serbu oleh fans," katanya.

Baca Juga: Hasil Lengkap Kejuaraan Dunia Moto3 Pada MotoGP 2022 Qatar: Pebalap Indonesia Mario Aji Finish Posisi Ke-19

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah