Pendaftaran SPMB PKN STAN 2022 Dibuka Hari Ini, Cek Kuota dan Syaratnya!

- 9 April 2022, 09:42 WIB
Pendaftaran SPMB PKN STAN 2022 Dibuka Hari Ini, Cek Kuota dan Syarat Daftarnya
Pendaftaran SPMB PKN STAN 2022 Dibuka Hari Ini, Cek Kuota dan Syarat Daftarnya /pknstan.ac.id

PORTAL PURWOKERTO - Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara atau PKN STAN 2022 dibuka mulai hari ini.

Pendaftaran PKN STAN 2022 akan berlangsung mulai tanggal 9-30 April 2022.

Calon peserta yang akan mengikuti SMPB PKN STAN dapat melakukan registrasi di laman https://dikdin.bkn.go.id.

Dilansir dari pengumuman No. PENG-59/PKN/2022 tentang SPMB Program Studi (Prodi) D4 PKN STAN tahun 2022, jumlah kuota yang diterima adalah sebanyak 750 formasi. Total kebutuhan tersebut terdiri dari peserta program reguler dan afirmasi.

Baca Juga: dikdin.bkn.go.id 2022, Link Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2022 Dibuka Besok! Catat Jam Buka Daftarnya

Program reguler adalah program penerimaan mahasiswa baru dari seluruh wilayah di Indonesia yang ditujukan untuk mengisi formasi/kebutuhan pegawai Kementerian Keuangan, Kementerian/Lembaga Lainnya, atau Pemerintah Daerah.

Sedangkan program afirmasi adalah adalah program penerimaan mahasiswa baru yang dikhususkan untuk putra-putri dari Provinsi Papua, Papua Barat, Maluku, Maluku Utara, dan Nusa Tenggara Timur untuk mengisi formasi/kebutuhan pegawai Kementerian Keuangan.

Khusus untuk Provinsi Papua dan Papua Barat berasal dari program Afirmasi Pendidikan Menengah (ADEM) dan non-ADEM/umum.

Baca Juga: Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2022 Dibuka Besok, Ini Alur Pendaftarannya

Rincian kebutuhan SPMB PKN STAN 2022 adalah sebagai berikut:

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: pknstan.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x