Rahasia Parenting Atalia Praratya Ternyata dari Nyi Raden Kasomi: Etika, Adab Hingga Catatan Keuangan

- 15 Juni 2022, 17:09 WIB
Rahasia Parenting Atalia Praratya Ternyata dari Nyi Raden Kasomi: Etika, Adab Hingga Catatan Keuangan
Rahasia Parenting Atalia Praratya Ternyata dari Nyi Raden Kasomi: Etika, Adab Hingga Catatan Keuangan /instagram @ataliapr/

PORTAL PURWOKERTO - Sosok Atalia Praratya sebagai Mamah Jabar memang selalu mengagumkan.

Terlebih saat ia akhirnya melepas Emmeril Kahn Mumtadz dengan ikhlas dan untaian doa, banyak yang bersimpati pada istri Kang Emil ini.

Lantas, siapa orang dibalik Teh Cinta yang berhasil membuat Atalia Praratya begitu tegar dan multitalent?

Ternyata Nyi Raden Kasomi adalah jawabannya. Ibu Atalia Praratya ini merupakan inspirasi terbesar bagi Si Cinta.

Baca Juga: Ternyata Ini Awal Mula Kisah Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Adopsi Arkana Aidan Misbach, Anak Bungsunya

Atalia mengaku mendapatkan banyak pelajaran yang berharga dari sang ibu yang sering ia panggil dengan sapaan Nomi.

Dari sang ibunda, Atalia Praratya mendapatkan pelajaran etika, tata krama, adab hingga urusan dapur dan keuangan.

Menurutnya, sosok Nomi tak hanya sekadar ibu bagi Atalia Praratya, namun juga guru, penasehat, pembimbing dan pelindungnya.

Bunda Literasi dari Bandung ini mengaku ia belajar membuat menu keluarga, memotong makanan hingga membuat catatan keuangan dari Nyi Raden Kasomi.

Baca Juga: 5 TAHUN Penantian, Atalia Praratya Beberkan Cerita Adopsi Arkana Aidan Misbach

Ibu Nomi cukup tegas dalam mengajarkan benar-salah, baik-buruk, jujur-bohong hingga urusan tanggung jawab.

Hal ini kemudian membuat Atalia Praratya bisa mendidik anak-anaknya dengan penuh percaya diri.

Berikut isi unggahan dari instagram Atalia Praratya 2 Maret 2019:

Mamahlah yang mengajarkan saya tentang etika; benar-salah, baik-buruk, jujur-bohong dan tanggung jawab. Mamah jugalah yg mengajarkan etiket kepada saya: tata krama, sopan santun dan adab.
.
Bila ada orang yang bertanya darimana saya belajar cara memotong makanan, membuat catatan keuangan, membuat menu keluarga dan bagaimana cara menjaga diri sebagai seorang perempuan. Dengan pasti saya katakan dari mamah.

Baca Juga: FOTO Atalia Muda Ini Dibilang Mirip Bencong, Teh Cinta: Padahal Saya Merasa Mirip Jupe... Perih Jendral!
.
Mamah adalah guru, penasehat, pembimbing, pelindung bagi saya..
.
Selamat ulang tahun mamah..
Semoga Allah memberikan keberkahan, perlindungan dan kasih sayang kepada mamah selalu..
...selamanya..
Aamiin ya Allah...***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah