Sosok Puan Maharani: Beginilah Profil, Biodata dan Perjalanan Karier Ketua DPR yang Baru Ulangtahun

- 7 September 2022, 14:01 WIB
 Yuk, Mengenal Sosok Puan Maharani: Beginilah Profil, Biodata dan Perjalanan Kariernya
Yuk, Mengenal Sosok Puan Maharani: Beginilah Profil, Biodata dan Perjalanan Kariernya /Twitter DPR TV

Setelah teruji dengan matang secara organisatoris, Puan kemudian melangkah maju untuk mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari daerah pemilihan Jawa Tengah, yaitu Surakarta, Sukoharjo, Klaten dan Boyolali.

Akhirnya, Puan mendapatkan suara terbanyak kedua dari semua calon anggota parlemen di negara ini dengan perolehan sebanyak 2.402.504 suara.

Setelahnya, saat Puan berusia 36 tahun ia dilantik sebagai anggota DPR RI periode tahun 2009 hingga 2014 dan kariernya pun semakin menanjak.

Pada tahun 2012, Puan didaulat untuk menjadi ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPR RI menggantikan seniornya yang bernama Tjahyo Kumolo. Yang mana, Tjahyo Kumolo kemudian diangkat menjadi menteri dalam negeri.

Puan menjadi ketua Fraksi PDIP DPR RI sejak 23 Januari 2012 hingga 27 Oktober 2014. Saat itu, ia ditugaskan di komisi 6 DPR yang mengawasi BUMN, perdagangan, perindustrian, investasi, koperasi, usaha kecil menengah dan standarisasi Nasional.

Selain itu, Puan juga menjabat sebagai anggota badan kelengkapan dewan yaitu Badan Kerjasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI pada periode 2009 sampai dengan 2014.

Selama periode ini, ia menentang kebijakan kenaikan harga bahan bakar pada tahun 2013. Puan menjabat sejak tanggal 1 Oktober 2009 hingga 27 Oktober 2014.

Setelahnya, pada pemilihan umum legislatif pada tahun 2014, Puan memenangkan suara sebanyak 3.206.927 dan sekali lagi ia mendapatkan suara terbanyak kedua secara nasional.

Puan Maharani menjadi anggota DPR RI yang ditugaskan di komisi 1, yang membidangi pertahanan, intelijen, hubungan luar negeri, komunikasi dan informatika.

Kematangannya dalam berpolitik, dilanjutkan dalam struktur partai dan Puan juga dipercaya menduduki jabatan sebagai ketua bidang politik dan hubungan antar lembaga DPP PDIP.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah