Ada Anak jadi Yatim Piatu dalam Tragedi Arema FC: Kronologi Kerusuhan di Kanjuruhan, Penyebab dan Total Korban

- 4 Oktober 2022, 14:24 WIB
Kronologi Kerusuhan Kanjuruhan, Penyebab dan Total Korban.*
Kronologi Kerusuhan Kanjuruhan, Penyebab dan Total Korban.* /Instagram.com/@aremaofficial

Mereka kemudian berlarian mencari pintu keluar, tapi pintu keluar sudah penuh sesak. Sekitar pukul 22.30 juga masih banyak insiden pelemparan batu ke arah mobil aparat.

Kronologi tersebut diutarakan salah satu suporter yang selamat melalui cuitannya pada akun @RezqiWahyu_05.

Penyebab kerusuhan Kanjuruhan

Berdasarkan informasi yang dikumpulkan sementara, penyebab kerusuhan Kanjuruhan adalah suporter yang tidak terima dengan kekalahan Arema FC usai melawan Persebaya.

Massa merangsek turun ke lapangan, dicegah tim pengamanan, dianggap anarkis kemudian gas air mata ditembakkan di dalam stadion Kanjuruhan.

Baca Juga: Bareskrim Polri Usut Insiden di Stadion Kanjuruhan, Korban Jiwa hingga Ratusan Orang Ini Saksi yang Diperiksa

Para suporter panik berusaha mencari jalan keluar. Penumpukkan di titik-titik pintu keluar membuat banyak yang sesak nafas.

“Karena gas air mata itu, mereka pergi keluar ke satu titik, di pintu keluar,” ujar Kapolda Jatim.

Irjen Pol Nico Afinta menambahkan penumpukkan suporter di satu titik inilah yang membuat mereka sesak nafas.

“Kemudian terjadi penumpukan dan dalam proses penumpukan itu terjadi sesak nafas, kekurangan oksigen,” ujar Kapolda Jatim lagi.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Antara News Twitter @RezqiWahyu_05


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah