Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 19 Februari 2023: Weton, Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting

- 18 Februari 2023, 15:39 WIB
Ilustrasi - Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 19 Februari 2023: Weton, Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting.*
Ilustrasi - Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 19 Februari 2023: Weton, Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting.* /PIXABAY/ Darkmoon_Art

PORTAL PURWOKERTO - Kalender Jawa hari ini tanggal 19 Februari 2023 mencakup weton, neptu, wuku, dan peristiwa penting akan dibahas secara lengkap di bawah ini.

Kalender Jawa hari ini tanggal 19 Februari 2023 masih banyak dipakai oleh masyarakat Jawa untuk memprediksi masa depan seseorang dan menentukan hari baik untuk melaksanakan sesuatu yang besar.

Untuk dapat memprediksi hal tersebut maka kita harus mengetahui weton dan neptu dulu. Kalender Jawa berikut ini akan mengupas tentang weton dan neptu seseorang yang dilengkapi dengan wuku. Informasi mengenai peristiwa penting hari ini tanggal 19 Februari 2023 juga tersaji di bawah ini.

Kalender Jawa hari ini tanggal 19 Februari 2023 berisi informasi tentang weton, neptu, dan wuku berdasar Primbon Jawa. Selain itu, berbagai peristiwa penting yang terjadi bertepatan dengan tanggal 19 Februari 2023 juga ada.

Baca Juga: Rute KIRAB Hari Jadi Banyumas Minggu, 19 Februari 2023, Cek Disini Pengalihan Jalur Selama Kirab Banyumas

Berikut ini informasi seputar kalender Jawa tanggal 19 Februari 2023, mulai dari hari apa, memperingati peristiwa penting apa, weton apa, neptu, dan wuku apa menurut Primbon Jawa.

Peristiwa Penting Tanggal 19 Februari

Tanggal 19 Februari 2023 merupakan hari Minggu bertepatan dengan tanggal hijriyah 28 Rajab 1444 H. Lebih lengkap silahkan lihat uraiannya berikut ini.

Kalender Jawa hari ini tanggal 19 Februari 2023 bertepatan dengan tanggal 28 Rejeb 1956 Ehe tahun Jawa, windu Sancaya dan wuku Marakeh.

Baca Juga: Kirab Hari Jadi Banyumas ke 452 Minggu Legi 19 Februari 2023, Start Pendopo Wakil Bupati, Purwokerto Jam 8 30

Wuku Marakeh diambil dari nama anak Prabu Watugunung dan Dewi Sinta. nomor enam belas. Sedangkan Dewa yang menaungi wuku Marakeh adalah Batara Surenggana yang memiliki ingatan tajam dan berani menghadapi kesusahan.

Menurut perhitungan Kitab Primbon Jawa, weton Minggu Legi memiliki jumlah neptu 10, yang diperoleh dari penjumlahan Minggu 5 dan nilai pasaran Legi 5.

Watak Weton Minggu Legi

Menurut kitab Primbon Jawa yang berasal dari ilmu titen, weton Minggu Legi dianugerahi kecerdasan yang maksimal, memiliki rasa kasih sayang yang tinggi, dan dermawan.

Selain itu, ia juga memiliki jiwa pekerja keras, berani, tidak mudah menyerah, dan kuat. Semua itu dilengkapi dengan jiwa kepemimpinannya yang melekat kuat pada dirinya.

Baca Juga: Kalender Jawa Tanggal 18 Februari 2023: Weton, Neptu, dan Ada Peristiwa Penting Apa Hari Ini?

Maka dari itu orang kelahiran weton Minggu Legi biasanya menjadi orang yang dituakan atau orang yang diberi kepercayaan besar.

Berdasar kitab Primbon Jawa kuno, weton Minggu Legi di bawah naungan Dangu Watu dan Satria Wibawa. Artinya adalah pemilik weton kelahiran Minggu Legi akan memperoleh kebahagiaan, keberuntungan, kesejahteraan dan kesuksesan sepanjang hidupnya.

Peristiwa Penting Tanggal 19 Februari

Kalender Jawa hari ini tanggal 19 Februari 2023 selain berisi weton, neptu, dan wuku, juga terdapat berbagai peristiwa penting. Peristiwa penting ini adalah yang terjadi pada tanggal 19 Februari.

Baca Juga: Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 17 Februari 2023 Ada Weton, Neptu, dan Wuku Apa? Cek Peristiwa Penting

Berikut berbagai peristiwa penting yang terjadi bertepatan dengan tanggal 19 Februari 2023:

1. Tahun 1807, di Amerika, terjadi penangkapan terhadap Mantan Wakil Presiden Amerika Serikat Aaron Burr yang diduga melakukan pengkhianatan di Wakefield, Alabama. Ia kemudian di penjara di Fort Stoddert.

2. Tahun 1819, di Kepulauan South Shetland, William Smith seorang penjelajah asal Inggris mengklaim Kepulauan South Shetland atas nama Raja George III karena ia yang menemukan Kepulauan tersebut.

3. Tahun 1878, fonograf berhasil dipatenkan oleh Thomas Alva Edison.

4. Tahun 1884, di Amerika Selatan, badai tornado terbesar sepanjang sejarah Amerika terjadi setelah lebih dari 60 tornado melanda kawasan tersebut.

Baca Juga: Kirab Hari Jadi Banyumas ke 452 Minggu Legi 19 Februari 2023, Start Pendopo Wakil Bupati, Purwokerto Jam 8 30

5. Tahun 1978, pembajakan pesawat EgyptAir berhasil digagalkan oleh Pasukan Mesir yang menyerang Bandara Internasional Larnaca.

Demikian informasi mengenai Kalender Jawa hari ini tanggal 19 Februari 2023 mencakup weton, neptu, wuku, dan peristiwa penting yang telah dibahas secara lengkap.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah