Hari Paskah 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Ini Makna Paskah, Jumat Agung dan Apa Tema Paskah 2023

- 7 April 2023, 07:13 WIB
Ilustrasi Hari Paskah 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Ini Makna Paskah, Jumat Agung dan Tema Paskah 2023
Ilustrasi Hari Paskah 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Ini Makna Paskah, Jumat Agung dan Tema Paskah 2023 /Pixabay/Silviarita

Lain halnya dengan Jumat Agung adalah memperingati penyaliban Yesus Kristus dan wafatNya di Golgota. Yesus Kristus wafat atas hukuman mati yang ia terima di kayu salib.

Hukuman salib tersebut bukanlah karena kejahatan, melainkan memikul dosa umat manusia.

Baca Juga: Paskah 2023 Tanggal Berapa? INI Jadwal Kamis Putih, Jumat Agung dan Minggu Paskah Gereja Katedral Purwokerto

Selain itu, Jumat Agung diperingati pada hari Jumat sebelum Minggu Paskah dan tiga hari setelahnya umat Kristen memperingati Hari Paskah, yakni hari kebangkitan Yesus Kristus.

Tema Paskah 2023

Seperti dilansir dari laman resmi PGI, tema Paskah 2023 adalah "Ia Mendahului Kamu ke Galilea; Jangan Takut!".

Tema tersebut diambil dari nas Matius 18:7. 10. PGI memutuskan untuk mengambil nas tersebut sebagai tema Paskah karena menyadari bahwa pasca pandemi COVID-19, masyarakat Indonesia belum sungguh-sungguh terlepas dari banyak masalah krusial.

Adapum pemilihan tema Paskah 2023 bertujuan mengajak umat untuk menghadapi berbagai masalah kehidupan dengan mengizinkan Kristus hadir dan mendahului umat dengan menunjukkan jalan melalui kebangkitan sesudah kematian.

Yesus telah memberikan panduan yang jelas bagi umat untuk menemukan orientasi baru, menjadi gereja, dan pribadi-pribadi yang terus berupaya menguak ruang bagi "yang lain".

Demikianlah hari Paskah 2023 jatuh pada tanggal berapa, apa makna atau arti Paskah, Jumat Agung dan juga apa tema Paskah tahun 2023.***

Halaman:

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah