Pil Pahit Lionel Messi, Dikartu Merah, Barcelona Kalah di Final Piala Super Spanyol 2021

18 Januari 2021, 08:40 WIB
Lionel Messi menggiring bola /Instagram @leomessi

PORTAL PURWOKERTO - Piala Super Spanyol 2021 sepertinya memberikan kenangan buruk bagi Barcelona, pada pertandingan yang digelar Minggu, 17 Januari 2021 waktu setempat.

Barcelona harus bertekuk lutut dari Athletic Bilbao dengan skor akhir Athletic Bilbao dengan skor 3-2 lewat babak tambahan.

Selain itu, Kapten Barcelona Lionel Messi dikeluarkan dari lapangan karena mendapatkan kartu merah. Ini merupakan pertama kalinya Messi mendapatkan kartu merah selama di tim Catalan.

Baca Juga: Sedang Cari Kerja? Susi Air Buka Lowongan Pekerjaan, Apa Saja Posisinya?

Lionel Messi yang kembali masuk lineup setelah mengalami cedera usai menghadapi Real Sociedad di babak semifinal.

Bintang nomor punggung 10 ini diusir dari lapangan pada menit ke-120 karena menyerang Villalibre saat tim Catalan itu berusaha menyamakan kedudukan.

Pertandingan yang digelar di stadion Olimipade Sevilla ini, tim yang dipimpin Messi unggul terlebih dahulu pada babak pertama.

Baca Juga: Longsor Susulan di Sumedang, Basarnas Pasang Early Warning System, Elwasi Banjarnegara

Gol tercipta dari tendangan Antoine Griezmann pada menit ke-40. Bola tersebut merupakan tendangan dari Messi yang mengarah ke gawang diblok, namun jatuh ke kaki Antoine Griezmann.

Dua menit berselang, Tim Catalan diserang Bilbao, gol dari kaki Oscar De Marcos ini, merupakan sambutan umpan silang dari Inaki Williams.

Sampai turun minum, keadaan masih imbang 1-1.

Baca Juga: Jadwal GTV Hari Ini, 18 Januari 2021, Jangan Lewatkan Keseruan Sasuka Ninja Warrior Indonesia!

Di babak kedua, penyerang asal Prancis Griezmann kembali mencetak gol bagi Barcelona, pada menit ke-77.

Namun pemain pengganti Bilbao, Villalibre melakukan kejutan dengan melakukan tendangan voli pada menit 90 untuk mengirim permainan ke periode tambahan waktu. Kemenangan yang ada di depan mata Barcelona pun ambyar.

Menjadikan permainan harus dilanjutkan dengan babak tambahan.

Baca Juga: Asal Usul Zayn Malik dan Rizky Febian Saling Panggil ‘Mamang’, Jadi Trending di Twitter

Bilbao yang juga memiliki asa menang, terus melakukan serangan. Tiga menit memasuki setengah jam tambahan, Inaki Williams melepaskan tendangan melengkung ke sudut jauh dari tepi kotak penalti untuk memenangkan pertandingan bagi tim asuhan Marcelino Garcia.

Gol bagi Bilbao menjadikan posisi skor menjadi 3-2. 

Baca Juga: Menyamar Jadi Gelandangan, Seorang Ibu Berhasil Tangkap Pembunuh Anaknya bersama Polisi

Diakhir-akhir menit pertandingan, saat tim Catalan sedang menyerang Bilbao, Messi dikeluarkan dari lapangan pada menit ke-120 karena melakukan pelanggaran keras.

Dengan menyerang Villalibre saat tim Catalan itu berusaha menyamakan kedudukan. Hal ini pun memperburuk keadaan Barca.

Kemenangan ini membuat Bilbao juara Piala Super Spanyol 2020/2021 dan menjadi trofi ketiga Bilbao di ajang Piala Super Spanyol. Sebelumnya, tim asal Basque itu pernah juara pada 1984 dan terakhir 2015.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler