SEA Games 2023: Jadwal Voli SEA Games Hari Ini dan Live streaming Timnas Voli Putra dan Putri Indonesia

3 Mei 2023, 16:40 WIB
SEA Games 2023: Jadwal Voli Sea Games Hari Ini dan Live streaming Timnas Voli Putra Indonesia.* /Instagram.com/@timindonesiaofficial

PORTAL PURWOKERTO - Ini jadwal bola voli SEA Games 2023 yang sudah resmi digelar mulai 29 April 2023 hingga 17 Mei 2023. Simak jadwal pertandingan Timnas bola voli putra indonesia. 

SEA Games 2023 yang merupakan ajang gelaran olahraga terbesar di Asia Tenggara, digelar di Kamboja. Indonesia, ikut berpartisipasi pada gelaran olahraga dua tahunan ini. 

Salah satu cabang olahraga yang diturunkan Indonesia, ada pada bola voli putra dan putri SEA Games 2023. Pertandingan bola voli akan berlangsung mulai 3-14 Mei 2023. 

Simak jadwal pertandingan Timnas bola voli Indonesia pada SEA Games 2023, apakah Timnas bola voli putra Indonesia akan mempertahankan medali emas SEA Games?

Baca Juga: Jadwal Sepakbola SEA Games 2023 Indonesia vs Myanmar Hari Ini dan Klasemen Grup A dan Grup B

Sedangkan tim voli putri Indonesia pada SEA Games 2021 lalu mempersembahkan medali perunggu. 

Jadwal Timnas Bola Voli Putra

Timnas bola voli Indonesia pada babak penyisihan ini bertemu dengan tuan rumah Kamboja, Filipina dan Singapura. 

Pertandingan pertama dilakoni oleh Timnas bola voli putra Indonesia menghadapi Filipina pada Rabu, 3 Mei 2023. Duel seru keduanya dimulai pada pukul 14.30 WIB. 

Baca Juga: HASIL Indonesia vs Filipina di SEA Games 2023 Hari Ini 29 April 2023 dan Klasemen Sementara Grup A

Hasil pertandingan perdana ini, Timnas bola voli Indonesia ini menang dalam tiga set sekaligus, 3-0. 

Pertandingan selanjutnya Indonesia akan berhadapan dengan Singapura pada Kamis, 4 Mei 2023, pukul 16.45 WIB.

Serta pertandingan ketiga, Indonesia akan menghadapi tuan rumah Kamboja pada Sabtu, 6 Mei 2023, pukul 19.15 WIB.

Jadwal Timnas Bola Voli Putri

Timnas bola voli putri Indonesia satu grup dengan Thailand, Malaysia, dan Myanmar.

Baca Juga: Biodata dan Profil Jeam Kelly Sroyer, Usia, IG dan Harga Transfer Pemain Timnas Indonesia SEA Games 2023

Pertandingan perdana tim Voli putri Indonesia akan bertemu dengan Thailand pada Selasa, 9 Mei 2023, pukul 17.00 WIB.

Selanjutnya pertandingan kedua melawan Malaysia, pada Rabu, 10 Mei 2023, pukul 12.00 WIB.

Terakhir pertandingan ketiga, akan bertemu dengan Myanmar Indonesia menghadapi Myanmar pada Kamis, 11 Mei 2023, pukul 12.00 WIB.

Akankah tim voli putri Indonesia mampu meraih medali emas SEA Games 2023, mengingat pada turnamen terakhir meraih medali perunggu.

Baca Juga: Cara Beli Tiket Proliga 2023 Ditempat, Nonton Bola Voli di GOR Satria Purwokerto Hari Ini, Pastikan Tiket Asli

Live Streaming Sea Games Bola Voli

Pertandingan SEA Games 2023 bisa ditonton pada siaran langsung di stasiun televisi RCTI, MNCTV, dan iNews. Pertandingan juga bisa disaksikan melalui live streaming pada Vision+ dan RCTI Plus.***

 

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler