Berapa Hadiah China Open 2023? Fantastik! Ini Rincian Uang Tunai Bagi Para Atlet, Juara Bawa Rp2 Miliar

4 September 2023, 19:37 WIB
Ilustrasi. Berapa Hadiah China Open 2023? Fantastik! Ini Rincian Uang Tunai yang Dibawa atlet, Juara Terima Rp2 Miliar.* /PIXABAY/@anncapictures

 

PORTAL PURWOKERTO - Berapa hadiah yang akan dibawa para pebulutangkis yang berpartisipasi pada China Open 2023? Ini rincian uang tunai yang akan dibawa para pemain khususnya wakil Indonesia. 

China Open 2023 akan berlangsung mulai 5-10 September 2023, yang digelar di Olympic Sports Center Gymnasium di Changzhou, Jiangsu, China. 

Turnamen BWF World Tour Super 1000 di ini menyiapkan hadiah total sebesar US$2.000.000 atau sekitar Rp30 miliar lebih, jika kurs dolar Rp15.000.

Simak rincian hadiah uang tunai yang akan didapat para atlet di China Open 2023 yang merupakan turnamen kedua puluh dalam kalender BWF World Tour 2023.

Baca Juga: Live Score Kejuaraan Dunia Badminton 2023 Hari Ini, 22 Agustus 2023: Jam Main Chico vs Prannoy!

China Open 2023 ini merupakan turnamen Super 1000 keempat yang digelar pada musim ini.

Pada China Open 2023 kali ini, Indonesia menurunkan 17 wakilnya dari 5 sektor. Untuk tunggal putra ada Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico aura Dwi Wardoyo dan Shesar Hiren Rhustavitho.

Tunggal putri ada Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani. Ganda putri ada Apriyani Rahayu/Siti Fadia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. 

Ganda putra ada Fajar Alfian/Muhammar Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. AdaMuhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Baca Juga: Live Score Badminton Korea Open 2023 Hari Ini, 19 Juli 2023, Fajar Rian dan Putri KW Main

Ganda campuran ada Rehan naufal/Lisa Ayu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle, Praveen/Melati Daeva.

Adakah wakil Indonesia yang menjadi juara di China Open 2023 ini? Tahun lali di China Open 2019, ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon keluar sebagai juara. 

Berikut daftar juara China Open 2019 lalu, juara tunggal putra Kento Momota, juara tunggal putri Carolina Marin, Ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, ganda putri Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, dan ganda campuran Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Baca Juga: Juara Ganda Putra BWF World Championship 2023: Kang Min Hyuk-Seo Seung Jae

Hadiah China Open 2023

Hadiah turnamen China Open 2023 ini akan diberikan kepada seluruh peserta yang lolos mulai dari babak 32 besar hingga jadi juara. Hadiah juga dibagi dalam dua sektor, yakni sektor tunggal dan sektor ganda. 

Total hadiah yang disiapkan pada turnamen Super 1000 ini meningkat menjadi US$2.000.000 atau sekitar Rp30 miliar lebih, jika kurs dolar Rp15.000.

Berikut masing-masing uang tunai yang didapat para peserta China Open 2023, termasuk wakil Indonesia:

Baca Juga: An Se Young JUARA BWF World Championship 2023 Tunggal Putri

Sektor Tunggal

- Juara mendapat hadiah $140,000 atau sekitar Rp2,19 miliar

- Runner Up mendapat hadiah $68,000 atau sekitar Rp1,034 miliar

- Semifinal mendapat hadiah $28,000 atau sekitar Rp425,9 juta

- Perempat final mendapat hadiah $11,000 atau sekitar Rp167,3 juta

- Babak 16 besar mendapat hadiah $6,000 atau sekitar Rp91,2 juta

- Babak 32 besar mendapat hadiah sebesar $2,000 atau sekitar Rp30 juta.

Baca Juga: Hasil FINAL BWF World Championship 2023 Hari Ini, Wakil Korea Seo-Chae JUARA Ganda Campuran

Sektor Ganda

Juara mendapat hadiah $148,000 atau sekitar Rp2,251 miliar

Runner Up mendapat hadiah $70,000 atau sekitar Rp1,064 miliar

Semifinal mendapat hadiah $28,000 atau sekitar Rp425,9 juta

Perempat final mendapat hadiah $12,500 atau sekitar Rp190,1 juta

Babak 16 besar mendapat hadiah $6,500 atau sekitar Rp98,8 juta

Babak 32 besar mendapat hadiah sebesar $2,000 atau sekitar Rp30 juta.

 

***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler