Hasil Ganda Putra China Open 2023 Hari Ini 6 September 2023: Bagas Fikri Kalahkan Wakil India, Ranki-Shetty

6 September 2023, 11:43 WIB
Hasil Ganda Putra China Open 2023 Hari Ini 6 September 2023: Bagas Fikri.* /PBSI/

PORTAL PURWOKERTO - Ini hasil pertandingan babak 32 besar China Open 2023 hari ini, Eabu 6 September 2023. Bagaimana hasil ganda putra Bagas Fikri?

Bagas Fikri menjadi satu wakil Indonesia yang bertanding hari kedua China Open 2p23 yang digelar di Olympic Sports Center Gymnasium di Changzhou, Jiangsu, China.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana bertemu dengan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Ini menjadi pertemuan kelima pasangan ini.Secara head to head, wakil India unggul 3 kemenangan dari 4 pertemuan. 

Baca Juga: LIVE SCORE China Open 2023 Hari Ini, Rabu 6 September 2023: Ginting vs Kanta Tsuneyama

Ada lima ganda putra yang dibawa ke China Open 2023. Dua ganda putra sebelumnya Fajar Rian dan Leo Daniel gagal melangkah ke babak 16 besar setelah tumbang di babak 32 besar.

Hari ini masih ada tiga ganda putra bertanding, Bagas Fikri, The Daddies atau Hendra Ahsan dan Pramudya/Yeremia.

Bagaimana hasil pertandingan Bagas Fikri yang menjadi ganda putra pertama bertanding hari ini? Cek hasil lengkap wakil Indonesia hari ini.

Pertandingan akhirnya dimenangkan oleh Bagas Fikri dengan skor akhir 21-17, 12-21 dan 21-17.

Baca Juga: Jadwal China Open 2023 Hari Ini, 5 September 2023: Jam Tayang 9 Wakil Indonesia, Chico vs Axelsen

Jalannya pertandingan

Pada gim pertama, Bagas Fikri langsung menguasai pertandingan. Skor akhir 21-17.

Gim kedua, justru wakil India bermain taktis dan cepat, membuat mereka terus menyerang dan mencuri gim kedua dengan skor 12-21.

Pada gim penentuan, angka kedua ganda putra terus saling mengejar. Saling serang dan bertahan. Hingga interval 11-8. 

Baca Juga: Jadwal China Open 2023 Hari Ini, Rabu 6 September 2023: Jam Tayang The Daddies vs Juara Dunia Ganda Putra 2023

Usai interval pertandingan makin sengit, saling jual beli serangan. Pertahanan Bagas Fikri pun makin ketat, meskipun demikian jarak poin tidak aman 14-13.

Smash keras Chirad gagal membuat poin bertambah bagi Bagas Fikri, 18-14. Kesalahan sendiri di poin kritis justru menambah angka bagi India, 20-17.

Pertandingan akhirnya berakhir dengan smash keras Bagas, dan berakhir dengan skor 21-16.

 

Hasil dan Jadwal Wakil Indonesia China Open 2023 Hari Ini

Court 1

- Putri Kusuma Wardani vs Akane Yamaguchi (Jepang), skor 12-21, 18-21

- Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama (Jepang) pukul 13.00 WIB

- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea), pukul 15.30 WIB

 

Court 2

- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), skor 21-17, 12-21, 21-17

- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand), pukul 12.10 WIB

- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tan Chun Man/Tae Ying Suet (Hong Kong), pukul 16.30 WIB

Baca Juga: Juara Ganda Putra BWF World Championship 2023: Kang Min Hyuk-Seo Seung Jae

Court 3

- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei (Jepang), pukul 13.00 WIB

- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia), pukul 18.00 WIB

Pertandingan badminton Super 1000 China Open 2023 bisa ditonton pada siaran langsung di iNews TV atau bisa di link live streaming RCTI Plus. 

Pantau hasil pertandingan pada live score dengan klik link berikut: KLIK Live Score.***

 

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler