HASIL Malaysia Open 2024 Hari Ini, 11 Januari 2024: Gregoria ke Perempat Final, Cek Hasil Ginting!

11 Januari 2024, 12:42 WIB
Hasil Gregoria di babak 16 besar Mlaysia Open 2024 hari in, Kamis 11 Januari 2024.( /tangkapan layar BWF

PORTAL PURWOKERTO - Partai menegangkan dilakoni Gregoria Mariska Tunjung saat bertemu dengan tuan rumah Goh Jin Wei di babak 16 besar Malaysia Open 2024, pada Kamis 11 Januari 2024.

Gregoria kembali menang dari wakil Malaysia, Goh Jin Wei dalam straight game, dengan skor 21-15, 24-22. 

Pertandingan pada babak kedua berjalan alot. Gregoria unggul pada skor 15-12, namun berhasil disamakan pada 16-16. 

Selanjutnya, poin terus berimbang dari keduanya hingga 20-20. Grego sempat unggul, namun kembali disamakan, hingg skor akhir 24-22.

Gregoria melaju ke babak perempat final yang digelar pada Jumat, 12 Januari 2024. Gregoria akan bertemu dengan Chen Yu Fei, wakil China.

Selain Gregoria, ada lima wakil Indonesia lainnya yang bertanding hari ini, termasuk Anthony Sinisuka Ginting yang bertemu Lu Guang Zhu dari China.

Ada juga Rehan Naufal/Lisa Ayu yang kalah dari wakil China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, dengan skor 18-21, 17-21.

Ginting bertemu dengan Lu Guang Zhu, pada gim pertama Ginting kalah dengan skr 21-23, pada gim kedua sempat unggul, Ginting ditikung dan hingga skor 23-25.

Selanjutnya masih ada Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan The Daddies, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Baca Juga: Jadwal dan Jam Tayang Malaysia Open 2024 Hari Ini 11 Januari 2024: 6 Wakil Indonesia di Babak 16 Besar

Hasil dan Jam Tayang

Berikut hasil dan Jam Tayang Malaysia Open 2024 hari ini, 11 Januari 2024:

- Gregoria Mariska Tunjung vs Goh Jin Wei (Malaysia), skor 21-15, 24-22

- Anthony Sinisuka Ginting vs Lu Guang Zu (CHina), skor 21-23, 23-25

- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs He Ji Ting/ren Xiang Yu (China), skor 17-21, 7-15 (retired)

- Fajar Alfian/Muhmmad Rian Ardianto vs Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (Taipei), skor 21-13, 21-12

 

- Rehan Naufal Kushrajanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China), skor 18-21, 17-21

 

- Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Seo Seung Je/Chae Yu Jung (Korea), skor 12-21, 16-21

 

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2024 Hari Ini 10 Januari 2024, The Daddies Lolos ke 16 Besar, Bagaimana Gregoria? 

Live Score dan Streaming Nonton Malaysia Open 2024

Turnamen badminton BWF Super Series Malaysia Open 2024 hari ini, bisa disaksikan pada siaran langsung iNews mulai pukul 08.00 WIB.

Tonton Malaysia Open 2024 melalui live streaming di kanal YouTube BWF TV, Vision Plus atau melalui link di bawah ini:

>>> KLIK LINK STREAMING <<<

Jalannya pertandingan badminton Malaysia Open 2024 juga bisa di pantau melalui live score dengan klik link di bawah ini:

>>> LIVE SCORE <<<

 

 

 

Disclaimer: Jadwal di atas hanya perkiraan maih, jadwal bisa sewaktu-waktu berubah.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler