Atletico Madrid Vs Valencia: Atletico Makin Perkasa di Puncak Klasemen Liga Spanyol Usai Kalahkan Valencia

- 25 Januari 2021, 09:22 WIB
Luis Suarez, penyerang Atletico Madrid, merayakan gol ke gawang Valencia dalam lanjutan La Liga, Senin, 25 Januari 2021 dini hari WIB.
Luis Suarez, penyerang Atletico Madrid, merayakan gol ke gawang Valencia dalam lanjutan La Liga, Senin, 25 Januari 2021 dini hari WIB. /Instagram.com/@atleticodemadrid/

Valencia semakin menekan pertahanan Atletico yang dikawal Jose Jimenez, Stevan Savic, dan Mario Hermoso. Koordinasi apik yang dilakukan ketiganya mampu menyelamatkan gawang Atletico kali ini.

Baca Juga: Tekuk Bologna Untuk Ke-19 Kali, Juventus Kantongi Tiga Poin

Lagi-lagi, melalui unit serangan balik kejam, Atletico mampu mencetak gol kembali pada mneit ke-72. Angel Correa berhasil menceploskan bola dengan mudah usai menerima umpan matang Marcos Llorente.

Pertandingan berakhir dengan keunggulan 3-1 untuk Los Rojiblancos, statistik mencatat 9 kali ‘shoot on goal’ terjadi di laga ini, 5 untuk Atletico dan 4 shoot untuk Valencia.

Kemenangan ini membuat Atletico tetap kokoh bertengger di puncak klasemen dengan torehan 47 poin. Los Rojiblancos terpaut selisih 7 popin dengan rival di bawahnya, mereka masih menyimpan 2 laga tunda yang urung dilaksanakan.

Baca Juga: Prediksi Pertandingan Piala FA Man Utd Vs Liverpool: Laga Penentuan Setan Merah dan The Reds

Valencia yang harus menerima kekalahan pada laga ini menempati urutan ke-14 dengan torehan 20 poin. Pelatih Valencia, Javi Gracia harus segera membenahi performa timnya agar tetap melaju aman di klasemen.

Semakin menarik kiprah Atletico Madrid di Liga Spanyol musim ini, mereka punya bekal kuat untuk tetap bertahan di puncak klasemen dan menjuarai liga.***

Baca Juga: Alaves Vs Real Madrid: Real Madrid Menang Telak Tanpa Pelatih Zinedine Zidane di Laga Liga Spanyol Kali Ini

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: Sportsmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x