Anniversary Persib Ke-88, Ini Dia Sejarah Lengkap Lahirnya Maung Bandung dan Pasang Surut Prestasinya

- 14 Maret 2021, 10:16 WIB
Persib Bandung yang lahir pada 14 Maret 1933 kini menjelma menjadi klub yang dikenal internasional
Persib Bandung yang lahir pada 14 Maret 1933 kini menjelma menjadi klub yang dikenal internasional /persib.co.id/

PORTAL PURWOKERTO – Hari ini adalah hari jadi Persib ke-88. Kapankah tanggal lahir Persib yang sebenarnya?

Klub sepak bola kawakan asal Bandung yang berjuluk Maung Bandung ini lahir 88 tahun silam, tepat pada 14 Maret 1933.

Sebelum muncul dengan nama Persib, terdapat sebuah organisasi perjuangan kaum nasionalis dengan nama Bandoeng Inlandsche Voetbal (BVIB) yang berdiri pada tahun 1923 di Kota Bandung.

Baca Juga: Prediksi Pertandingan AC Milan vs Napoli: Adu Strategi Stefano Pioli dan Gennaro Gattuso

Kala itu, BVIB diketuai oleh Syamsudin, yang kemudian menurunkan jabatannya kepada putra pahlawan nasional wanita Dewi Sartika, yakni R. Atot.

Tak lama, BVIB sempat menghilang dari peredaran. Mengikutinya, muncullah dua perkumpulan lain yang dinamai Persatuan Sepak Bola Indonesia Bandung (PSIB) dan National Voetbal Bond (NVB). Dua organisasi inilah yang di kemudian hari akan menjadi cikal bakal lahirnya Persib.

Tepat pada 14 Maret 1933, kedua klub tersebut melebur dan bergabung menjadi satu. Inilah tanggal kelahiran Persib. Anwar St. Pamoentjak ditunjuk menjadi ketua umum saat itu.

Baca Juga: Sedang Tayang Live Streaming Getafe vs Atletico Madrid, Luis Suarez Berburu Kemenangan di Markas Getafe

Di bawah Persib, bergabunglah berbagai klub, seperti SIAP, Soenda, Singgalang, Diana, Matahari, OVU, RAN, HBOM, JOP, MALTA, dan Merapi.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah