Prediksi Borussia Dortmund vs Sporting CP: Live Streaming Pertandingan Liga Champions dan Head to Head

- 28 September 2021, 12:14 WIB
Prediksi Borussia Dortmund vs Sporting CP: Live Streaming Pertandingan Liga Champions dan Head to Head
Prediksi Borussia Dortmund vs Sporting CP: Live Streaming Pertandingan Liga Champions dan Head to Head /Instagram @bvb09/
PORTAL PURWOKERTO - Jadwal Liga Champion 2021 akan menyajikan duel antara Borussia Dortmund menghadapi Sporting CP.
 
Nonton live streaming Liga Champions Dortmund vs Sporting CP bisa Anda saksikan melalui platform vidio.com.
 
Jadwal pertandingan Liga Champion matchday kedua Dortmund vs Sporting CP pada hari Rabu, 29 September 2021 pukul 02:00 WIB.
 
Borussia Dortmund akan menjamu tamunya Sporting CP di Signal Iduna Park fase grup C Liga Champions.
 
Performa Borussia Dortmund dalam lima laga terakhir lebih baik dari Sporting, Dortmund memiliki empat kemenangan beruntun.
 
 
Borussia Dortmund mengalahkan klub asal Turki, Besiktas dengan skor 2:1 dalam pertandingan tandang pertama mereka di Liga Champions musim ini.
 
Jude Bellingham dan Erling Haaland keduanya menyumbangkan gol untuk Dortmund sebelum Francisco Montero mencetak gol hiburan bagi Besiktas.
 
Sporting telah menelan kekalahan dalam pertandingan Liga Champions perdana mereka melawan Ajax. Sporting kalah dengan skor 5:1 di kandang sendiri. 
 
Sejauh ini, Sporting merupakan juara bertahan di Liga Primeira Portugal dan tak terkalahkan dalam mempertahankan gelar mereka sejauh ini. 
 
Sporting telah mencetak setidaknya satu gol selama 24 pertandingan mereka secara berturut-turut. Mereka telah meraih dua kemenangan di liga domestik dengan skor 1:0 berturut-turut sebelum bertandang ke Dortmund.
 
 
Sejauh ini, tercatat dua pertandingan antara Dortmund dan Sporting, Borussia Dortmund memenangkan kedua pertandingan tersebut.
 
Kedua tim terakhir bertemu di Liga Champions pada tahun 2016, skuat Jerman memenangkan pertandingan 1-0, dengan Adrian Ramos mencetak gol di pertandingan tersebut.
 
The Black and Yellows memiliki daftar cedera yang cukup panjang termasuk Mateu Morey, Emre Can, Giovanni Reyna, Marcel Schmelzer, Dan-Axel Zagadou dan Steffen Tigges.
 
Marco Rose berharap Erling Haaland dan Marco Reus sudah bisa bermain untuk menyambut Sporting setelah kedua pemain itu absen dalam kekalahan 1:0 di Gladbach.
 
Kabar yang menyenangkan bahwa Julian Brandt pulih dari cedera yang dideritanya lebih cepat dari yang diharapkan dan siap untuk bermain.
 
Goncalo Inacio dan Pote berharap pulih tepat waktu untuk perjalanan mereka menuju Dortmund, Pablo Sarabia juga bisa menjadi starter dalam laga di kandang Dortmund.
 
 
Dua laga terakhir Borussia Dortmund vs Sporting CP:
 
- 02 November 2016 - Borussia Dortmund 1:0 Sporting CP
- 18 Oktober 2016 - Sporting CP 1:2 Borussia Dortmund
 
Enam laga terakhir Borussia Dortmund:
 
- 25 September 2021 - 2021 - M'gladbach 1:0 Dortmund
- 19 September 2021 - Dortmund 4:2 Union Berlin
- 15 September 2021 - Besiktas 1:2 Dortmund
- 11 September 2021 - Leverkusen 3:4 Dortmund
- 27 Agustus 2021 - Dortmund 3:2 Hoffenheim
- 21 Agustus 2021 - Freiburg 2:1 Dortmund
 
Enam laga terakhir Sporting CP:
 
- 24 September 2021 - Sporting CP 1:0 Maritimo
- 19 September 2021 - Estoril 0:1 Sporting CP
- 15 September 2021 - Sporting CP 1:5 Ajax
- 11 September 2021 - Sporting CP 1:1 FC Porto
- 28 Agustus 2021 - Famalicao 1:1 Sporting CP
- 21 Agustus 2021 - Sporting CP 2:0 Belenenses SAD
 
Prediksi susunan pemain Borussia Dortmund vs Sporting CP:
 
Borussia Dortmund (4-3-3): Gregor Kobel; Thomas Meunier, Manuel Akanji, Mats Hummels, Raphael Guerreiro; Mahmoud Dahoud, Jude Bellingham, Axel Witsel; Marco Reus, Donyell Malen, Yousouffa Moukoko
 
Sporting CP (3-4-3): Antonio Adan (GK); Zouhair Feddal, Sebastian Coates, Luis Neto; Ruben Vinagre, Matheus Nunes, Joao Palhinha, Pedro Porro; Nuno Santos, Paulinho, Pablo Sarabia
 
 
Borussia Dortmund memiliki empat kemenangan beruntun yang berakhir pada akhir pekan lalu ketika melawan Borussia Monchengladbach. 
 
Skuat Dortmund akan kehilangan Erling Haaland lantaran harus absen, pemain Norwegia tersebut juga diperkirakan melewatkan tamunya, Sporting CP.
 
Sporting akan berupaya mencuri kemenangan perdana mereka dari tuan rumah Borussia Dortmund, namun laga ini diperkirakan akan berakhir dengan pembagian poin.
 
Saksikan pertandingan Liga Champion Dortmund vs Sporting CP, Rabu 29 September 2021 pukul 02:00 WIB di vidio.com.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x