Siapa yang Menang Indonesia vs Thailand? Cek Hasil Pertandingan Gajah Perang dan Garuda Muda!

- 1 Januari 2022, 22:39 WIB
Siapa yang Menang Indonesia vs Thailand? Cek!
Siapa yang Menang Indonesia vs Thailand? Cek! /Instagram.com/@changsuek

PORTAL PURWOKERTO - Siapa yang menang Indonesia vs Thailand dalam laga final Piala AFF 2020 leg 2 berakhir imbang 2-2.

Namun siapa yang menang Indonesia vs Thailand secara keseluruhan final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand leg 1 dan 2 adalah Thailand.

Pasalnya saat final Piala AFF 2020 Indonesia vs Thailand leg 1 yang berlangsung Rabu, 29 Desember 2021, timnas Thailand mengalahkan Indonesia dengan 4-0.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Indonesia vs Thailand 2-2 Gol oleh Ricky Kambuaya dan Egy Maulana Vikri

Hal ini membuat Thailand memiliki skor agregat 4 dan Indonesia 0. Saat pertandingan leg 2, meskipun Indonesia memberikan perlawanan kuat dan dapat mengimbangi Thailand 2-2, namun total skor agregat Thailand adalah 6 dan Indonesia 2.

Sehingga siapa yang menang Indonesia vs Thailand dalam final Piala AFF 2020 adalah Thailand yang memiliki julukan Gajah Perang.

Ini adalah gelar ke-6 yang dimiliki Thailand selama berlangsungnya kejuaraan Piala AFF yang bermula pada tahun 1996.

Baca Juga: Berapa Kali Thailand Juara Piala AFF? Kalahkan Indonesia Agregat 6-2, Thailand jadi Juara Piala AFF 2020

Thailand telah menang pada tahun 1996, 2000, 2002, 2014, 2016 dan saat ini 2020.

Sedangkan di sisi lain, Indonesia belum pernah satu kali pun meraih gelar juara Piala AFF.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah