Mengenal Elkan Baggott, Pemain Kelahiran Thailand Tapi Memilih Bermain untuk Indonesia di Piala AFF 2020

- 2 Januari 2022, 15:34 WIB
Mengenal Elkan Baggott, Pemain Kelahiran Thailand Tapi Memilih Bermain untuk Indonesia di Piala AFF 2020
Mengenal Elkan Baggott, Pemain Kelahiran Thailand Tapi Memilih Bermain untuk Indonesia di Piala AFF 2020 /instagram Elkanbaggot/

PORTAL PURWOKERTO - Nama Elkan Baggott baru-baru ini menarik perhatian publik usai tampil ciamik bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Namun tak banyak yang tau bahwa Elkan Baggott merupakan pemain sepak bola kelahiran Bangkok, Thailand, dari seorang ibu berkebangsaan Indonesia dan ayah berkebangsaan Inggris.

Elkan Baggott menghabiskan masa kecilnya di Thailand dan bisa saja memulai karir sepak bolanya untuk negeri gajah putih tersebut.

Baca Juga: Biodata Putra Siregar, King Giveaway yang Tenar dan Perjalanan Karirnya Penuh Perjuangan

Namun pada tahun 2008 keluarganya pindah ke Indonesia sebelum akhirnya memutuskan untuk menetap di Inggris pada tahun 2011.

Pemuda bernama lengkap Elkan William Tio Baggott ini memulai karir sepak bolanya setelah bergabung dengan klub Ipswich Town dengan beasiswa dua tahun pada tahun 2019.

Elkan Baggott melakukan debut seniornya untuk klub pada Oktober 2020 saat berhadapan Gillingham di Piala EFL.

Saat ini, pemain berusia 19 tahun itu bermain sebagai bek tengah untuk King's Lynn Town, dipinjam dari Ipswich Town.

Baca Juga: Kapan Piala AFF U 23 2022 Diselenggarakan? Hasil Drawing AFF U 23 2022, Pernahkah Indonesia Juara AFF?

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x