Camila Cabello Tampil di Opening Ceremony Final Liga Champions 2022, Bikin Jadwal Delay?

- 29 Mei 2022, 02:35 WIB
Camila Cabello Tampil di Opening Ceremony Final Liga Champions 2022, Bikin Jadwal Pertandingan Delay, para pemain makin deg-degan
Camila Cabello Tampil di Opening Ceremony Final Liga Champions 2022, Bikin Jadwal Pertandingan Delay, para pemain makin deg-degan /Tangkapan layar SCTV

PORTAL PURWOKERTO - Jadwal pertandingan final LIGA champions 2022 sempat delay sekitar 30 menit, apa penyebabnya?

Pertandingan final Liga Champions 2022 antara Liverpool vs Real Madrid pada Minggu 29 Mei 2022 dinihari dipenuhi para penonton.

Pasalnya, ini merupakan pertandingan final Liga Champions 2022 pertama usai pandemi Covid-19 yang melanda dunia.

Baca Juga: 3 Link LIVE STREAMING Final Liga Champions 2022, Liverpool vs Real Madrid, Bisa Nonton di HP atau Laptop

Stade de France, Prancis penuh dipadati oleh kedua pendukung, Liperpool dan Real Madrid. Bahkan terlihat beberapa legenda kedua klub ini nonton final Liga Champions.

Jadwal pertandingan delay, karena ternyata ada Opening Cerrmony yang digelar oleh panitia Champion League.

Penyanyi asal Kuba Amerika, Camelia Cabello membuka laga final Liga Champions 2022 ini dengan lagu Havana, dan lagu-lagu hits lainnya.

Membuat suasana sebelum pertandingan semakin menegangkan. Bahkan terlihat dari raut wajahnpara pemain yang deg-degan.

Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2022 Liverpool vs Real Madrid, Ini Kemungkinan Susunan Pemain, Thiago Bakal Turun?

Pertandingan bergengsi ini Liga Champions musim 2021/2022 akan membuktikan siapa klub terbaik di Eropa.

Mampukah Los Blancos menambah koleksi trofinya? Terakhir Real Madrid juara Liga Champions pada tahun 2018. Jika menang, maka trofi ini akan menjadi juara ke-14 kali.

Atau Liverpool yang bakal menjadi juara? Meski saat ini diperkirakan, The Reds datang dengan kekuatan tidak penuh. Pasalnya Thiago mengalami cidera.

Meskipun demikian, juara Liga Champions enam kali ini, berambisi menambah deretan trofinya. Karena terakhir, mereka menjadi juara di tahun 2019.

Baca Juga: Daftar Top Skor Liga Champions 2021/2022, Karim Benzema Tak Terkejar, Mohamed Salah Tak Mampu!

Liverpool lolos ke final Liga Champions, usai mengalahkan Villareal dengan agregat skor 5-2.

Sedangkan Real Madrid, masuk ke final setelah mengalahkan Manchester City dengan agregat 6-5.

Jadwal final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid ini digelar Sabtu 28 Mei 2022 waktu setempat, atau Minggu 29 Mei 2022 pukul 02.00 WIB.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah