Juara Liga Champions 2022 Jatuh Ditangan Real Madrid, Ini Gelar Juara Liga Champion Terbanyak

- 29 Mei 2022, 05:12 WIB
Juara Liga Champions 2022 Jatuh Ditangan Real Madrid, Ini Gelar Juara Liga Champions Terbanyak.*
Juara Liga Champions 2022 Jatuh Ditangan Real Madrid, Ini Gelar Juara Liga Champions Terbanyak.* /Twitter @ChampionsLeague

PORTAL PURWOKERTO – Juara Liga Champions 2022 telah diboyong Real Madrid dengan skor 1-0 pada laga pertandingan final yang digelar Minggu 29 Mei 2022 dini hari.

Stade de France, Prancis menjadi saksi kemenangan dari Real Madrid yang kembali menjadi juara Liga Champions 2022.

Apakah Real Madrid menyabet gelar juara Liga Champions terbanyak sejak diadakannya perhelatan sepak bola di tahun 1956?

Klub sepakbola Los Blancos menyabet gelar Liga Champions 2022 usai mengalahkan Liverpool  dengan skor 0-1.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Final Liga Champions Full Time, Real Madrid Juara! Tumbangkan Liverpool Skor 0-1

Ini merupakan tropi ke empat dalam gelaran juara Liga Champions 10 tahun terakhir dengan pecundangi Liverpool kedua kalinya menjadi runner up.

Dalam 10 tahun terakhir, Real Madrid bertemu Liverpool di final Liga Champions sebanyak tiga kali dengan total kemenangan dua kali dan satu kali untuk The Reds.

Apakah Real Madrid menjadi klub sepakbola yang menyabet gelar Liga Champions terbanyak sejak awal penyelenggaraan?

Perhelatan sepakbola tahunan di daratan Eropa ini tercatat telah terselenggara sejak tahun 1956 dan ditahun ini merupakan perhelatan Liga Champions ke 66 kali.

Baca Juga: Hasil Final Liga Champions 2022 Liverpool vs Real Madrid, Babak Pertama Gol Karim Benzema Dianulir

Berbagai klub papan atas berebut gelar Liga Champion terbanyak demi mengokohkan posisi klub sepakbola terkuat di tanah Eropa.

Dalam 10 tahun terakhir, Real Madrid menjadi juara Liga Champions terbanyak. Apakah Los Blancos menjadi klub terbanyak menyabet gelar Liga Champion terbanyak?

Ini deretan juara Liga Champions 10 tahun terakhir.
Tahun 2021 - 2022

Pemenang: Real Madrid
Runner up: Liverpool

Tahun 2020 - 2021

Pemenang: Chelsea
Runner up: Manchester City

Tahun 2019 - 2020

Pemenang: Bayern Munchen
Runner Up: PSG

Baca Juga: Hasil Final Liga Champions 2022 Liverpool vs Real Madrid, Babak Pertama Gol Karim Benzema Dianulir

Tahun 2018 - 2019

Pemenang: Liverpool
Runner Up: Real Madrid

Tahun 2017 - 2018

Pemenang: Real Madrid
Runner Up: Liverpool

Tahun 2016 - 2017

Pemenang: Real Madrid
Runner Up: Juventus

Tahun 2015 - 2016

Pemenang: Real Madrid
Runner Up: Atletico Madrid

Tahun 2014 - 2015

Pemenang: Barcelona
Runner Up: Juventus

Tahun 2013 - 2014

Pemenang: Real Madrid
Runner Up: Atletico Madrid

Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2022 Liverpool vs Real Madrid, Ini Kemungkinan Susunan Pemain, Thiago Bakal Turun?

Tahun 2012 - 2013

Pemenang: Bayern Munich
Runner Up: Borussia Dortmund

Tahun 2011 - 2012

Pemenang: Chelsea
Runner Up: Bayern Munich

Dengan hasil ini menjadikan Real Madrid menambah koleksi trofi ke-14. Serta mengokohkan Los Blancos menjadi juara Liga Champions terbanyak sejak digelarnya pertandingan ini.

Disusul AC Milan pada nomor dua dengan menyabet gelar Liga Champion terbanyak dengan total 7 kali.

Baca Juga: Real Madrid JUARA Liga Champions 2022, Raih Gelar Terbanyak!

Sedangkan diposisi ketiga ada klub Bayern Munchen dan Barcelona dengan masing-masing memboyong tropi Liga Champions sebanyak 5 kali ke kandang.

Sehingga Real Madrid bukan hanya juara Liga Champions 2022 melainkan juara Liga Champions terbanyak sepanjang musim.***

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah