HASIL Final BWF World Championship 2022: Aaron Chia-Soh Wooi Yik JUARA Ganda Putra Kalahkan The Daddies

- 28 Agustus 2022, 13:53 WIB
HASIL Final BWF World Championship 2022: Aaron Chia-Soh Wooi Yik JUARA Ganda Putra Kalahkan The Daddies
HASIL Final BWF World Championship 2022: Aaron Chia-Soh Wooi Yik JUARA Ganda Putra Kalahkan The Daddies /Via Instagram.com/@aaronchiatengfong

 

PORTAL PURWOKERTO – Simak hasil final Kejuaraan Dunia 2022 pertandingan badminton hari ini Minggu, 28 Agustus 2022.

Satu wakil Indonesia di sektor ganda putra akan bertanding di final BWF World Championship 2022 hari ini pada siaran langsung di iNews TV atau streaming di RCTI Plus.

The Daddies, atau Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Aaron Chia-Soh Wooi Yik di final yang digelar Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang.

Baca Juga: Siaran Langsung FINAL Kejuaraan Dunia 2022 The Daddies vs Ganda Putra Malaysia di iNews Mulai Pukul 13.00 WIB

Final BWF World Championship 2022 ini menjadi pertemuan kesebelas Hendra Ahsan dengan Aaron Chia-Soh Wooi Sik. 

Sepuluh pertemuan sebelumnya, The Daddies menang tujuh kali, dan Aaron Chia-Soh Wooi Yik menang tiga kali. Teruma di dua pertemuan terakhir mereka. 

Pada pertandingan final Kejuaraan Dunia 2022 hari ini, The Daddies akhirnya kembali kalah dengan skor 19-21, 14-21.

 Baca Juga: Berapa Hadiah bagi Juara BWF World Championship 2022? Cek HASIL Final Badminton The Daddies Hari Ini

Jalannya Pertandingan

Gim pertama permainan tiga angka didapatkan Hendra Ahsa dari kesalahan Malaysia, 3-0. Malaysia menyamakan kedudukan pada 6-6. The Daddies curi interval pertama 11-7.

Usai interval, Malaysia berusaha mengejar, namun smash keras The Daddies beberapa kali membuat angka 18-13. Rally panjang membuat kedudukan 19-19. Hingga Malaysia unggul 19-21.

Gim kedua, Malaysia tancap gas dan The Daddies skor sama 5-5. Hingga interval 9-11 Malaysia lebih unggul.

Baca Juga: Hasil Ahsan Hendra vs Fajar Rian di BWF World Championship 2022 Hari Ini, The Daddies ke FINAL!

Lepas interval The Daddies mencoba menambah angka, namun pertahanan Malaysia lebih tangguh, skor 11-15. Kesalahan terus dilakukan Hendra Ahsan membuat poin melebar 13-19. 

Masih berjuang, Hendra Ahsan berusaha menyusul menambah angka, namun akhirnya dimenangkan oleh Aaron Chia-Soh Wooi Yik, 14-21.

Pertandingan final badminton hari ini BWF World Championship 2022 bisa disaksikan pada siaran langsung di iNews TV atau streaming melalui RCTI plus.

Jam tayang badminton hari ini bisa disaksikan pada jam tayang pukul 15.00 waktu setempat atau pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Berapa Hadiah bagi Juara BWF World Championship 2022? Cek HASIL Final Badminton The Daddies Hari Ini

Ini hasil Final BWF World Championship 2022 Minggu, 28 Agustus 2022:

Ganda Putra

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Aaron Chia/Soh Wooi Sik (Malaysia), 19-21, 14-21

Baca Juga: Biodata Hendra Setiawan Lengkap, Perjalanan Karir, Istri, Hobi Pemain Badminton Idola Liu Yu Chen

Ganda Putri

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea), 22-20, 21-14

Tunggal Putra

Viktor Axelsen (Denmark) vs Kunvalut Vitidsarn (Thailand), 21-5, 21-14

Tunggal Putri

Chen Yu Fei (China) vs Akane Yamaguchi (Jepang), 12-21, 21-10, 14-21

Baca Juga: Profil dan Biodata Gregoria Mariska Tunjung dan Rangking Kekasih Mikha Angelo yang Kalahkan Akane Yamaguchi

Ganda Campuran

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) vs Yuta Watanabe/Arisa Higasino (Jepang), 21-13, 21-16

Demikian hasil final Kejuaraan Dunia 2022 atau BWF World Championship 2022 yang digelar pada Minggu, 28 Agustus 2022.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah