Hasil Semifinal Hong Kong Open 2023 Hari Ini: Gregoria Gagal ke FINAL, Bagaimana Jojo dan Ginting?

- 16 September 2023, 10:51 WIB
Gregoria gagal melaju ke final Hong Kong Open 2023, usai ditaklukan Akane Yamaguchi.*
Gregoria gagal melaju ke final Hong Kong Open 2023, usai ditaklukan Akane Yamaguchi.* /PBSI/

PORTAL PURWOKERTO - Ini hasil pertandingan babak semifinal Hong Kong Open 2023 hari ini, Sabtu 16 September 2023. Ada enam wakil Indonesia yang bermain hari ini. 

Hong Kong Open 2023, merupakan turnamen Super 500 yang digelar di Kowloon, Hong Kong China. Hari ini memasuki babak semifinal.

Masih ada dua tunggal putra Gintung dan juga Jonatan Christie, dan Gregoria Mariska pada sektor tunggal putri. 

Selain itu juga pada sektor ganda masih ada Leo Carnando/Daniel Marthin dan The Daddies, Hendra/Ahsan, dan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia. 

Baca Juga: Jadwal Hong Kong Open 2023 Hari Ini, Jumat 15 September 2023 dan Jam Main 7 Wakil Indonesia

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung harus berhadapan dengan Akane Yamaguchi di babak semifinal Hong Kong Open 2023 hari ini. 

Gregoria sempat membuat Akane kembali kalang kabut. Awal gim pertama Gregoria sempat unggul 13-10, namun Akane menikut pada poin 15-18. Hingga akhirnya gim pertama diakhiri dengan skor 17-21.

Gim kedua, angka saling mengejar di antara keduanya. Gregoria kembali unggul hingga interval 11-10. Dia juga terus unggul hingga 19-17. Akane menyamakan kedudukan 20-20. Permainan alot, hingga gim dicuri Jorji dengan skor 25-23.

Gim ketiga, masih gigih berjuang, Jorji tidak mau tertinggal jauh dari Akane. Dia selalu menjaga jarak 10-11. Usai interval Jorjo bahkan bisa menyamakan kedudukan pada 14-14. Namun, gim berakhir dengan skor 18-21.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2023 Hari Ini, 14 September 2023: Langkah Fajar Rian Terhenti, Jojo ke Perempat Final!

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x