Profil Rahmat Erwin Abdullah dan Biodata, Instagram Lifter Penyumbang Emas Ke-5 di Asian Games 2023

- 3 Oktober 2023, 21:17 WIB
Ini Profil Rahmat Erwin Abdullah dan Biodata, Instagram Atlet Penyumbang Emas Ke-5 di Asian Games 2023.*
Ini Profil Rahmat Erwin Abdullah dan Biodata, Instagram Atlet Penyumbang Emas Ke-5 di Asian Games 2023.* /Giorgio Scala/Deepbluemedia

PORTAL PURWOKERTO – Siapa Rahmat Erwin Abdullah, atlet angkat besi yang menyumbang medali emas ke-5 bagi Indonesia di Asian Games 2023? Ini profil, biodata lengkap dengan agama, umur, instagram dan prestasinya.

Rahmat Erwin Abdullah menyumbang emas bagi Indonesia di Asian Games 2023 yang digelar di China, hari ini, Selasa 3 Oktober 2023.

Rahmat menyumbang medali emas dari cabang angkat besi kategori putra 73 kg, yang digelar di Xiaoshan Sport Centre Gymnasium, Hangzhou, China.

Pada pertandingan ini, lifter asal Makassar ini berhasil mencatatkan angkatan seberat 359 kg. Dengan snatch 159 kg, lalu clean and jerk 201 kg.

Baca Juga: Hasil Asian Games 2023 Badminton: Jonatan Christie Tumbang di Babak 32 Besar

Bahkan, dia pun memecahkan rekor dunia atas namanya pada clean and jerk 201 kg.

Di mana rekor sebelumnya dia mencatatkan angkatan 200 kg saat di Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2022 di Bogota, Kolombia.

 

Rahmat Erwin Abdullah sejak kecil telah kenal dengan dunia angkat besi. Bagaimana tidak, dia besar dari keluarga lifter Indonesia.

Ayahnya, Erwin Abdullah seorang atlet angkat besi, yang pernah menyumbangkan medali perak pada Asian Games 2002 di Busan, Korea Selatan.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah