Hasil BAC 2024 Ganda Putra di Perempat Final: Fajar Rian Gagal ke Semifinal Kejuaraan Badminton Asia

- 12 April 2024, 19:05 WIB
Ini Hasil Ganda Putra BAC 2024 Perempat Final: Fajar Rian vs Liang/Wang.*
Ini Hasil Ganda Putra BAC 2024 Perempat Final: Fajar Rian vs Liang/Wang.* /pbsi/

PORTAL PURWOKERTO - Bagaimana hasil pertandingan Badminton Asia Championship 2024 di babak perempat final, hari ini, Jumat 12 April 2024. Ada ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Liang/Wang Chang.

Ada Empat pemain Indonesia yang bermain dan memperebutkan tiket semifinal BAC 2024 hari ini.

Turnamen BAC 2024 yang sama dengan Super 1000 hari ini digelar di Ningbo Olympic Sports Center Gymnasium, Ningbao, China.

Kejuaraan BAC 2024 ini merupakan turnamen terakhir pebulutangkis untuk meraih poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024. 

Baca Juga: Hasil Perempat Final BAC 2024 Hari Ini 12 April 2024: Jonatan Christie Tekuk Lee Zii Jia, Lolos ke Semifinal! 

Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung gagal lolos ke babak semifinal, setelah ditaklukan oleh Chen Yu Fei dari China. Skor berakhir dengan 16-21, 19-21.

Jonatan Christie menjadi wakil Indonesia yang melaju ke babak semifinal setelah mengalahkan Lee Zii Jia dengan skor 21-16, 21-10.

Bagaimana hasil Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Liang/Wang Chang?

Jalannya pertandingan

Gim pertama Fajar Rian unggul dari Liang Wei Keng/Wang Chang. Namun, ditikung hingga akhirnya gim dimenangkan China dengan skor 19-21.

Gim kedua, Fajar Rian bermain lebih apik dan taktis, sehingga unggul dengan skor 21-12. 

Gim ketiga, skor tipis hingga interval 9-11. Usai interval pessing tangguh dari China menambah angka 12-15.

Baca Juga: Hasil BAC 2024: Gregoria Gagal ke Semifinal, Ditekuk Chen Yu Fei, Bagaimana Jojo dan Ginting?

Fajar Rian berusaha mengejar 15-17. Servis tak dapat dikembalikan China menambah angka 16-17. Sudah ditunggu Liang, servis Fajar langsung di smash 16-18.

Smash Fajar menyangkutndi net membuat 17-20. Smash keras Liang membuat gim berakhir, 17-21.

Masih ada Ginting yang bertemu dengan Li Shi Feng, mampukah Ginting melaju ke semifinal BAC 2024?

Hasil BAC 2024 Babak Perempat Final

- Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yu Fei (China), akor 15-21, 19-21

- Jonatan Christie vs Lee Zii Jia (Malaysia), skor 21-10, 21-6

- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China), 19-21, 21-12, 17-21

- Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng (China), pukul 19.20 WIB, Court 1

Live Score dan Link Streaming Kejuaraan Badminton Asia 2024

 

 

Nonton pertandingan BAC 2024 hari ini melalui siaran langsung Kanal YouTube Sin Po TV.

Pertandingan juga bisa dipantau lewat Live Score dengan klik link di bawah ini:

 

>>>KLIK LINK<<<.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah