Sebuah Akuarium Berbentuk Balok, Panjang dan Lebar Akuarium Tersebut adalah 50 cm dan 30 cm, Tinggi?

15 November 2021, 06:20 WIB
Ilustrasi. Sebuah Akuarium Berbentuk Balok, Panjang dan Lebar Akuarium Tersebut adalah 50 cm dan 30 cm, Tinggi? /Instagram/

PORTAL PURWOKERTO - Sebuah akuarium berbentuk balok. Panjang dan lebar akuarium tersebut adalah 50 cm dan 30 cm. Jika volume akuarium tersebut 60.000 cm³, berapa tinggi akuarium tersebut?

Berdasarkan soal di atas, adik-adik diajak untuk menyimak soal cerita mengenai bangun ruang berupa balok.

Pembahasan soal cerita mengenai bangun ruang ini merupakan kisi-kisi dari Septian Johan Wibowo S.Pd, lulusan FKIP UNY bekerja sama dengan Portal Purwokerto.

Memmelajari volume bangun ruang didapatkan dari pembelajaran tematik kelas 6 tema 5 sub tema 3 mengenai Wirausaha.

Baca Juga: Jawaban Tema 5 Kelas 4, Berapa Cm Kira-Kira Panjang Tongkat B Setelah Tongkat A Dibulatkan ke Satuan Terdekat?

Volume bangun ruang sering juga disebut sebagai isi dari bangun ruang diperlukan untuk memperhitungkan berapa banyak ruang yang dapat ditempati dalam sebuah objek.

Objek adalah benda-benda yang mempunyai ruang dan dapat diisi dengan sesuatu. Dalam kaitannya dengan wirausaha, bangun ruang dapat dibayangkan menjadi kemasan dari sebuah wirausaha berupa barang.

Biasanya kemasan berbentuk bangun ruang kerap digunakan sebagai kemasan untuk makanan, kerajinan tangan, hingga produk elektronik dan banyak lagi.

Baca Juga: Jawaban Tuliskan Kalimat Saran Berdasarkan Teks Tulis Tersebut! Kelas 3 SD MI Tema 4 Subtema 4 

Ada banyak bangun ruang yang perlu diketahui, seperti kubus, balok, tabung, kerucut, limas, prisma dan bola.

Dalam keseharian, bangun ruang berupa balok dapat sering ditemukan di sekeliling. Misalnya bila mendapatkan kotak makanan berisi nasi dan lauk pauk atau besek, biasanya akan menerima dalam kemasan berbentuk balok.

Coba perhatikan bentuk lemari, sofa, ataupun akuarium. Kesemuanya memiliki bentuk bangun ruang balok.

Kini, mari kita kerjakan soal cerita mengenai bangun ruang balok. Jangan lupa, untuk mengerjakan soal cerita harus dilakukan secara runtut dengan pemakaian diketahui, ditanya dan jawaban.

Baca Juga: Volume Balok, Panjang 24 cm, Lebar 16 cm, Tinggi 20 cm, Hitunglah Volume Balok, Kunci Jawaban Kelas 6 Tema 5  

Sebuah akuarium berbentuk balok. Panjang dan lebar akuarium tersebut adalah 50 cm dan 30 cm. Jika volume akuarium tersebut 60.000 cm³, berapa tinggi akuarium tersebut!

Diketahui:

Bangun ruang akuarium berbentuk balok

Panjang = 50 cm

Lebar = 30 cm

Volume = 60.000 cm³

Ditanya:

Tinggi akuarium?

Jawaban:

Cara menghitung volume bangun ruang balok atau volume balok memiliki rumus sebagai berikut:

V = panjang x lebar x tinggi atau biasa ditulis V = p x l x t

Dalam soal di atas, jumlah volume telah diketahui, sehingga yang ditanyakan adalah berapa tinggi akuarium tersebut.

Sehingga rumusnya berubah menjadi t = V : (p x l) Mari kita masukkan angkanya

kunci jawaban

Jadi, tinggi akuarium tersebut adalah 40 cm.

Demikian pembahasan soal cerita sebuah akuarium berbentuk balok. Panjang dan lebar akuarium tersebut adalah 50 cm dan 30 cm. Jika volume akuarium tersebut 60.000 cm³, berapa tinggi akuarium tersebut! Jawabannya adalah 40 cm. 

Disclaimer: Pembahasan soal cerita bangun ruang ini merupakan panduan dasar mengerjakan soal. Siswa dan orang tua dapat mengerjakan dengan cara berbeda. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler