Jam Berapa Pengumuman Mandiri UNNES 2023 Gel 2 sm.unnes.ac.id? Cek Daftar Nama SM UNNES Hari Ini 31 Juli 2023

31 Juli 2023, 09:07 WIB
Jam Berapa Pengumuman Mandiri UNNES 2023 Gel 2 sm.unnes.ac.id? Cek Daftar Nama SM UNNES Hari Ini 31 Juli 2023 /pexels.com

PORTAL PURWOKERTO - Jam berapa pengumuman mandiri UNNES 2023 gelombang 2 dibagikan pada sm.unnes.ac.id? Cek daftar nama lolos seleksi seleksi mandiri UNNES pada hari ini 31 Juli 2023.

Universitas Negeri Semarang (UNNES) merupakan salah satu universitas negeri yang menyelenggarakan seleksi mandiri tahun ajaran 2023/2024. UNNES menjadi salah satu favorit karena dahulu bernama IKIP.

Gelombang 2 Seleksi Mandiri UNNES 2023 adalah jalur terakhir untuk penerimaan mahasiswa baru di Universitas Negeri Semarang yang dibuka oleh pihak kampus.

Informasi ini sesuai dengan yang diumumkan oleh panitia penyelenggara SM UNNES melalui situs resmi mereka, yang dikutip oleh Tim Portal Purwokerto pada hari ini.

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri UNJ 2023 Hari Ini, Ada 2 Link Resmi Pengumuman PENMABA UNJ 2023

Cara Cek Pengumuman Lolos Seleksi SM UNNES 2023 Gelombang 2

Pengumuman mengenai hasil lolos seleksi gelombang 2 untuk mandiri UNNES 2023 akan diumumkan secara online pada pukul 17.00 WIB melalui dua link, salah satunya adalah sm.unnes.ac.id.

Berikut adalah langkah-langkah untuk melihat hasil seleksi mandiri UNNES 2023 gelombang 2 di kedua link pengumuman, yakni sm.unnes.ac.id dan unnes.ac.id/admission, pada tanggal 31 Juli 2023:

Berikut adalah langkah-langkah untuk melihat pengumuman mandiri UNNES 2023 gelombang 2 secara online di sm.unnes.ac.id:

Baca Juga: Jam Berapa Pengumuman Seleksi Mandiri USU 2023 Hari Ini? seleksi.usu.ac.id Hasil SMM USU 2023 27 Juli 2023

1. Pada layar gadget Anda, kunjungi alamat sm.unnes.ac.id tepat pukul 17.00 WIB. Disarankan menggunakan laptop atau komputer untuk kenyamanan akses.

2. Setelah masuk ke situs, akan muncul petunjuk selanjutnya untuk login ke akun yang telah Anda daftarkan sebelumnya.

3. Masukkan username dan password yang telah didaftarkan, kemudian klik tombol "Masuk". Hasil seleksi yang menunjukkan apakah Anda Lolos atau Tidak Lolos akan tampil tepat di layar.

4. Jika Anda menghadapi kesulitan dalam mengakses situs, tersedia layanan Helpdesk yang dapat dihubungi melalui KONTAK pada situs tersebut.

Baca Juga: Cara Melihat Pengumuman SM UNNES 2023 Gel 2 Lengkap Cara Cek Pengumuman Mandiri UNNES 2023 di sm.unnes.ac.id

Selain itu, Anda juga dapat bergabung dengan grup Telegram yang telah dibuat oleh pihak panitia penyelenggara melalui link https://t.me/+9LfjSWgBosM2Njll.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda akan dapat memeriksa daftar nama yang lolos seleksi SM UNNES 2023 gelombang 2 pada hari ini 31 Juli 2023.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.

Tags

Terkini

Terpopuler