Jawaban Bagaimana Manfaat Perdagangan Internasional Bagi Perekonomian Indonesia?

- 23 Mei 2024, 20:05 WIB
Ilustrasi. Jawaban Bagaimana Manfaat Perdagangan Internasional Bagi Perekonomian Indonesia?.*
Ilustrasi. Jawaban Bagaimana Manfaat Perdagangan Internasional Bagi Perekonomian Indonesia?.* /pelxels.com/Jens Mahnke/

  PORTAL PURWOKERTO - Simak jawaban soal: Bagaimana manfaat perdagangan internasional bagi perekonomian Indonesia, yang termasuk pada materi dalam uji pemahaman materi semester 2, muatan IPS bab 3: Ketergantungan Antarruang dan Pengaruhnya terhadap Kesejahteraan Masyarakat.

Pembahasan kunci jawaban dibawah ini, merupakan ulasan bersama alumni UIN Yogyakarta, Muhammad Iqbal, S.Pd dengan Portal Purwokerto. 

Berikut merupakan materi dari bab 3: Ketergantungan Antarruang dan Pengaruhnya terhadap Kesejahteraan Masyarakat.

Pada mata pelajaran IPS kelas 9 halaman 196, kunci jawaban semester 2, bab 3: Ketergantungan Antarruang dan Pengaruhnya terhadap Kesejahteraan Masyarakat, bukan jawaban mutlak. 

Baca Juga: Jawaban Soal: Faktor yang Tidak Termasuk Latar Belakang Munculnya Perdagangan Internasional adalah?

Adapun tujuan pembelajaran berikut adalah panduan jawaban bagi orang tua serta diharapkan siswa dan siswi dapat mengeksplore lebih lanjut.

Perbedaan Perdagangan Internasional

Perdagangan internasional ini terjadi karena perbedaan barang yang dihasilkan oleh masing-masing negara. Perbedaan tersebut meliputi, perbedaan sumber daya alam, perbedaan sumber daya manusia, perbedaan IPTEK, perbedaan sosial budaya, dan perbedaan harga barang.

Manfaat perdagangan internasional bagi produsen dalam negeri adalah memberikan akses untuk ekspor barangnya ke luar negeri sehingga perusahaan dapat memperluas pasar dan koneksi di luar negeri.

Perdagangan internasional merupakan perdagangan yang diadakan antara satu negara dan negara lain yang meliputi kegiatan ekspor dan impor yang juga dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan produksi dengan cara impor

Baca Juga: Tugas IPS Halaman 159 Kelas 9, Dampak Positif dan Negatif Perdagangan Internasional

Ekonomi kreatif dari berbagai daerah mampu mendongkrak kegiatan ekonomi lokal dan diharapkan mampu menembus pasar internasional.

Dampak positif dari perdagangan internasional antara lain, mendorong kegiatan produksi, meningkatkan pertumbuhan ekonomi, memperluas lapangan kerja, dan majunya lembaga keuangan.

Dampak negatif dari perdagangan internasional antara lain, industri yang tidak bersaing akan hancur karena harga barang impor lebih murah dari harga barang dalam negeri, menghambat pertumbuhan ekonomi, dan menimbulkan banyak pengangguran.

Soal

Bagaimana manfaat perdagangan internasional bagi perekonomian Indonesia?

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 159, Aktivitas Kelompok: Positif dan negatif Perdagangan Internasional

Jawaban

Adapun manfaat dari perdagangan internasional bagi perekonomian Indonesia adalah:

a. Menjalin kerjasama ekonomi Indonesia dengan negara lain

b. Memenuhi kebutuhan sandang, pangan dan papan

c. Meningkatkan lapangan pekerjaan

Inilah jawaban dari soal: Bagaimana manfaat perdagangan internasional bagi perekonomian Indonesia, muatan IPS kelas 9 halaman 196 bab 3.***

Disclaimer: Jawaban ini merupakan contoh dan panduan bagi orangtua. Jawaban tidak mutlak kebenarannya. Siswa diharapkan bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Portal Purwokerto tidak bertanggungjawab atas kesalahan jawaban

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah