UPDATE: Kecelakaan Bus Pariwisata Solo di Dekat Bukit Bego, Korban MD Menjadi 13 Orang, Termasuk Sopir Bus

- 6 Februari 2022, 20:14 WIB
Kecelakaan Bus Pariwisata Asal Solo di Dekat Bukit Bego, Imogiri, Yogyakarta, 4 Penumpang Meninggal di Tempat
Kecelakaan Bus Pariwisata Asal Solo di Dekat Bukit Bego, Imogiri, Yogyakarta, 4 Penumpang Meninggal di Tempat /Twitter Polda DIY

PORTAL PURWOKERTO - UPDATE kecelakaan bus pariwisata asal Solo yang terjadi di dekat Bukit Bego, Imogiri, Bantul Yogyakarta.

13 orang dinyatakan meninggal dunia akibat kecelakaan yang terjadi pada rombongan asal Solo yang sedang berlibur di Yogyakarta pada Minggu, 6 Februari 2022 sekitar pukul 13.30-14.00 WIB.

Sebelumnya dikatakan sebanyak 4 orang tewas di tempat setelah sebuah bus pariwisata asal Solo dengan nomor polisi AD 1507 EH menabrak tebing sisi kanan jalan sejauh 20 m di Jl Mangunan, Imogiri, dekat bukit Bego - Kedung Guweng, Wukirsari Imogiri.

Baca Juga: Kecelakaan Bus Pariwisata Asal Solo di Dekat Bukit Bego, Imogiri, Yogyakarta, 4 Penumpang Meninggal di Tempat

Bus yang didominasi warna hijau terang dengan corak putih dan hitam tersebut mengalami kecelakaan di Jl Mangunan, Imogiri, dekat bukit Bego - Kedung Guweng, Wukirsari Imogiri usai turun dari wisata di daerah bukit pinus Mangunan.

Rombongan yang membawa 47 orang ini rencananya dalam perjalanan menuju pantai Parangtritis saat melewati jalan turunan dari hutan pinus Mangunan yang terkenal curam, dalam kondisi hujan.

"Bis mengalami kerusakan bagian depan dikarenakan menabrak tebing sisi kanan jalan sejauh 20 m dan berhenti," ujar keterangan Polda DIY yang diunggah dalam akun Twitter @PoldaJogja Minggu, 6 Februari 2022.

Baca Juga: Ada Apa Tanggal 29 Januari 2022? Kecelakaan Kereta Api di Negara Ini Tahun 1940, Cek Peristiwa Penting Lainnya

Saksi mata mengatakan bus tersebut seperti mengalami rem blong karena tidak ditemukan jejak pengereman sepanjang jalan dan sempat kehilangan ban-nya.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah