Kuota Mudik Gratis Dishub Jabar 2024 Hari Ini Full! Tips Daftar Link Resmi agar Dapat Tiket Mudik Gratis 2024

- 11 Maret 2024, 11:05 WIB
Kuota Mudik Gratis Dishub Jabar 2024 Hari Ini, 11 Maret 2024, Full, cek tips dan Cara Daftar Link Resmi agar Dapat Tiket Mudik Gratis 2024. *
Kuota Mudik Gratis Dishub Jabar 2024 Hari Ini, 11 Maret 2024, Full, cek tips dan Cara Daftar Link Resmi agar Dapat Tiket Mudik Gratis 2024. * /Mudik Dishub Jabar/

PORTAL PURWOKERTO- Mudik gratis Dishub Jabar 2024 telah dibuka sejak 10 Maret 2024 dengan ribuan kuota penumpang baik menuju berbagai daerah di Jawa Barat maupun keluar Jawa Barat.

Berbagai destinasi ke Jawa Barat disiapkan Pemprov Jabar dalam program Mudik Gratis Dishub Jabar 2024 kali ini diantaranya ke Kuningan, Cilegon, Merak. 

Sementara, untuk destinasi keluar Jawa Barat, program Mudik Gratis 2024 bersama Dishub Jabar ini menyasar warga yang ingin pulang kampung ke Yogyakarta dan Solo.

Pada 11 Maret 2024 pukul 10.00 WIB, kuota Mudik Gratis Dishub Jabar 2024 ini telah penuh atau full sebagaimana diinformasikan di link resminya.

Baca Juga: Sambut Hari Raya Idul Fitri 2024, KAI Daop 5 Purwokerto Sediakan Ribuan Tiket Untuk Mudik Lebaran!

Cara Daftar Mudik Gratis Dishub Jabar 2024

Start keberangkatan Mudik Gratis 2024 ini dilaksanakan di Bandung, Depok, Bogor menuju berbagai daerah. Sementara, keberangkatan dari Yogyakarta menuju Bandung dan Kuningan Jawa Barat.

Untuk melakukan pendaftaran Mudik Dishub Jabar 2024 yang tanpa dipungut biaya ini bisa secara online dan offline. Namun, yang terpenting dari proses pendaftaran adalah verifikasi.

Alur pendaftaran Mudik Gratis Dishub Jabar 2024. *
Alur pendaftaran Mudik Gratis Dishub Jabar 2024. *

Untuk link daftar online Mudik Gratis 2024 bersama Pemprov Jawa Barat, bisa dilakukan di mudik dishub jabarprov go id yang dibuka 24 jam selama kuota masih ada.

Sementara, untuk melakukan pendaftaran offline, bisa mengunjungi kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat.

Pastikan telah memantau kuota ketersediaan di link mudik-dishub.jabarprov.go.id/ketersediaan. Sedangkan, cara daftar lengkapnya telah ada di artikel berbeda di Portal Purwokerto.

Baca Juga: Mudik Gratis Bareng AHAS 2024 Ada Doorprize 2 Motor Honda, CEK Syarat Daftar, Rute dan Tanggal Keberangkatan

Tips Daftar Mudik Gratis 2024 Dishub Jabar

Meski baru dibuka pada 10 Maret 2024, kuota yang disediakan Pemprov Jabar agaknya diserbu warga masyarakat. Seperti hari ini, 11 Maret 2024.

Kuota yang disediakan telah terpenuhi untuk hari ini. Berikut beberapa tips yang bisa dilakukan agar dapat tiket mudik gratis Dishub Jabar 2024.

1. Pantau link mudik-dishub.jabarprov.go.id di waktu-waktu krusial.

2. Buka link tersebut di waktu dengan traffic rendah seperti pukul 11 malam hingga dini hari

3. Coba mendaftar online pada saat sahur puasa Ramadhan 2024.

4. Datangi lokasi pendaftaran offline Mudik Gratis Dishub Jabar di kantor Dishub Jabar untuk mendapatkan informasi lebih lanjut. ***

 

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x