Biodata dan Agama Evan Sanders, Pemeran Nino di Ikatan Cinta yang Pernah jadi Waiters, VJ dan Penyanyi

10 Juli 2021, 22:08 WIB
Biodata dan Agama Evan Sanders pemeran tokoh Nino di sinetron Ikatan Cinta /Instagram @iam.evansanders/

PORTAL PURWOKERTO – Nama Evan Sanders sudah dikenal pecinta sinetron sejak beberapa tahun ini. Namun, namanya kembali melejit dengan memerankan karakter Nino pada Sinetron Ikatan Cinta yang saat ini naik daun.

Evan Sanders memiliki nama asli Stevanus Alexanders dan awalnya dikenal sebagai VJ atau Video Jockie. Dia juga merambah ke senin suara atau sebagai penyanyi dan sempat duet dengan Melly Goeslaw dalam single Tentang DIa.

Kini menjadi artis sinetron Ikatan Cinta, yang ditayangkan di salah satu stasiun televisi swasta RCTI. Ikatan Cinta juga diperankan oleh Amanda Manopo, dan Arya Saloka.

Baca Juga: Biodata Amanda Manopo dan Evan Sanders yang Diisukan Cinlok di Sinetron Ikatan Cinta

Baca Juga: Biodata Bryan Mckenzie, yang Baru Melamar Faradilla Yoshi, Lengkap dengan Agamanya

Penasaran semua tentang Evan Sanders? Berikut biodata, lengkap dengan profil, agama dan perjalanan kariernya yang dirangkum Portal Purwokerto dari berbagai sumber:

Biodata Evan Sanders

Nama: Stevanus Alexanders

Nama panggung: Evan Sanders

Tempat, Tanggal lahir: Biak, 8 November 1981

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Pekerjaan : Jurnalis, Aktor, presenter, penyanyi

Baca Juga: Biodata dan Agama Jisung NCT Lengkap dengan Fakta Menarik dan Karir Sang Maknae Termuda Sepanjang Masa

Tinggi badan : 1.80 m

Nama Orang Tua: Frans Tenda

Pendidikan: lulusan S1 Hubungan Internasional di Jayabaya dan S2 Sosial Politik di Jerman, Eropa

Hobi: Olahraga

Akun Twitter Evan Sanders : evansanders_Id

Akun Instagram Evan Sanders : @iam.evansanders

 Baca Juga: Angela Lorenza Agama dan Biodata Lengkap dengan Perjalanan Karir Model Seksi yang Menggemari Skuter

Perjalanan Kariernya di dunia hiburan

Evan Sanders besar di Biak Papua, dan merantau ke Jakarta untuk mencari pekerjaan, dan pekerjaan pertamanya sebagai waiters.

Evan Sanders memulai kariernya sebagai VJ MTV pada tahun 2004. Kala itu dia bersama dengan Cathy Sharon dan juga Daniel Mananta.

Bahkan dia menelurkan dua album yang berkolaborasi dengan Melly Goeslaw. Dua albun yang keluar yakni Sebelah Mata (2008) dan Dua Mata (2011).

Dia pun kemudian merambah ke dunia akting. Film pertamanya yakni Dealova pada tahun 2005 bersama dengan Jessica Iskanda, Ben Joshua dan lainnya. Selanjutnya berbagai film dan sinetron pun dia mainkan.

Baca Juga: Biodata dan Agama Takumi Kitamura Pemeran Takemichi Hanagaki di Tokyo Revengers Live Action, dan Vokalis DISH

Untuk sinetron yang dibintanginya diantaranya ada Si Kembar (2004), Haruskan Ku Mati (2005), Malam Pertama (2006), Roman Picisan (2007), Laila (2009), Kesetiaan Cinta (2009), Antara Cinta dan Dusta (2011), Fatiyah (2012), Istri yang Dikhianati (2013), Otomatis Jatuh Cinta (2014), Cinta Di Langit Taj Maham (2015), Surga yang ke-2 (2016), Antara Cinta dan Doa (2017), Warteg DKI (2017), Cinta yang Hilang (2018), Rindu Tanpa Cinta (2019), Sayap Ibunda (2020), Ikatan Cinta.

Film:

Dealova (2005), Kuntilanak (2006), Kuntilanak 2 (2007), My Last Love (2012), Mengejar Setan (2013), Sinaran (2015), Ruqyah: The Exorcism (2017), Roh Fasik (2019), Kelam (2019) dan Arwan Tumbal Nyai: Part Tumbal (2020).***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler