Biodata Rhoma Irama, Sang Legenda Raja Dangdut Yang Tak Lekang Oleh Waktu

27 Agustus 2022, 18:15 WIB
Biodata Rhoma Irama, Sang Legenda Raja Dangdut Yang Tak Lekang Oleh Waktu /Foto: Instagram @rhoma_official/

PORTALPURWOKERTO- Siapa yang tidak asing dengan raja dangdut ini? Berikut ini beberapa biodata dan kisah hidup Rhoma Irama.

Raden Haji Oma Irama merupakan nama populer dari sosok Rhoma Irama. Ia lahir di Tasikmalaya pada 11 Desember 1946.

Tidak banyak yang mengetahui keluarga besar Rhoma Irama.

Sejak tahun 1950-an, ia memang sudah tinggal di Jakarta, saat keluarganya pindah ke kawasan Bukit Duri Manggarai. Ia memulai membangun karier musiknya di Jakarta.

Maka dari itu, PORTAL-PURWOKERTO.com telah merangkum dari beberapa sumber.

Baca Juga: Biodata dan profil Yeni Inka: Sang Ratu Ambyar Indonesia

Berikut ini beberapa fakta menarik dari Rhoma Irama:

Hobi Berkelahi

Rhoma juga bersekolah di SR, yaitu Sekolah Rakyat Jakarta Selatan. Saat ia duduk di kelas 4, penyanyi senior Bing Slamet menyadari bahwa Rhoma memiliki bakat dan membawanya ke sebuah show.

Sejak saat itu, Rhoma belum terpikir untuk menjadi penyanyi. Namun, dunianya sudah tidak terpisahkan dengan musik.

Bahkan, ibunya kerap dibuatnya marah karena Rhoma lebih mementingkan gitarnya yang selalu dimainkan kapan pun dan di mana pun.

Masa kecilnya, diwarnai dengan pergaulan yang keras dalam lingkaran geng yang kerap berkelahi.

Saat kecil, Rhoma selalu menjadi pemimpin paling depan untuk berkelahi. Dari situ, ia mengatakan bahwa hobinya adalah berkelahi.

Kesatria Bergitar Bersama Soneta.


Rhoma Irama merupakan salah satu musikal tanah air yang berkarya hingga lebih dari 50 tahun.

Baca Juga: Biodata JESSICA JANE, Calon Adik Ipar Sisca Kohl yang Pernah Menghebohkan Warganet Karena Diselingkuhi Pacar..

Penyanyi yang juga dijuluki sebagai satria ini sudah memulai kariernya pada umur belasan tahun.

Ia juga pernah membentuk grup band beraliran pop bernama Gehan, namun kurang berhasil.

Memasuki awal tahun 1970, ia bertemu dengan Elvy Sukaesih yang juga dijuluki sebagai ratu dangdut Indonesia.

Secara resmi, Rhoma dan Elvy membentuk Soneta grup dengan memadukan musik yang memiliki unsur barat, timur tengah dan melayu.

Ia berhasil mendobrak musik dangdut Indonesia, saat merilis album pertamanya Soneta volume 1 ‘Begadang’
Setelahnya, menyusul album volum 2 ‘Penasaran’ pada tahun 1974 dan volume 3 ‘Rupiah’ pada tahun 1975. Dan album volume 4, soneta grup sudah tidak bersama lagi dengan Elvy, melainkan dengan Rita Sugiarto. Mereka menghasilkan 7 album bersama.

Demi berkarya secara independen di pihaknya sendiri dan tidak ingin ada campur tangan dengan karyanya, Rhoma dan soneta grup membuat label rekaman yang diberi nama Swane pada tahun 1984.

Dan salah satu album perdana yang dihasilkan adalah Emansipasi wanita.

Rhoma sempat istirahat sejenak dalam dunia musik karena kecaman rezim baru dari lirik-liriknya dinilai menyerang kekuasaan.

Setelah rehat selama 6 tahun, soneta merilis 2 album yang hampir bersamaan, yakni Judi dan Gali Lobang Tutup Lobang.

Pada tahun 1924, Rhoma dan soneta grup merilis album terakhirnya yang berjudul ‘Bujangan’.

Baca Juga: Biodata Hendra Setiawan Lengkap, Perjalanan Karir, Istri, Hobi Pemain Badminton Idola Liu Yu Chen

Nada dan Dakwah

Hampir seluruh masyarakat Indonesia tahu, bahwa Rhoma Irama adalah ikon musik dakwah melalui dangdutnya.

Sejak awal idealisme pedangdut Rhoma Irama bersama soneta bukan semata sebagai hiburan. Namun, juga sebagai alat penyampaian pesan moral, ketik sosial dan nilai-nilai serta ajaran islam.

Konsep Rhoma dalam bermusik dakwah, ia ikrarkan pada 13 Oktober 1973. Rhoma mengikrarkan bahwa mereka berasaskan amar makruf nahi mungkar atau mengajak kebaikan dan menjauhi keburukan.

Ikrar tersebut sejalan dengan Jargon soneta hingga saat ini, yaitu The Voice of Muslim.

Berikut ini beberapa tema dan misi dakwah dari musik yang dibawakan oleh Rhoma Irama:

• Konser dengan tema utama pemantapan keimanan umat.

• Penguatan ukhuwah Islamiyah dan kebangsaan.

• Penggalangan dana untuk umat muslim.

• Penyuluhan yang bertemakan penyadaran kenakalan remaja.

• Bahaya pergaulan bebas.

• Dan masih banyak lainnya yang tak terlepas dari nuansa Islam.


Aktor Papan Atas

Baca Juga: Biodata MISELLIA Ikwan, Mantan Kekasih Jess No Limit yang Karirnya Makin Moncer! Masih Betah Menjomblo Loh...

Popularitas Rhoma Irama tidak main-main, ia menjadi patron idola dalam segala lapisan masyarakat.

Mulai dari lagu-lagunya hingga gaya hidupny menjadi daya tarik bagi setiap orang.

Rhoma tak hanya bermusik namun juga merambah seni peran pada tahun 1970-an.

Berbagai film layar lebar yang ia mainkan selalu sukses di pasaran, RRhom memperoleh peran utama dalam film Oma Irama penasaran yang dirilis pada tahun 1976.

Sementara beberapa filmnya yang terkenal adalah ‘Satria Bergitar’, ‘Camelia’ dan ‘Pengabdian’. Hingga sekarang masih kerap diputar di beberapa stasiun televisi. Sampai saat ini telah tercatat 29 judul film yang sukses ia perankan.

Menantang Orde Baru

Dalam sejarah musik dangdut Indonesia sampai saat ini belum ada yang menggeser Rhoma Irama sebagai raja dangdut.

Bahkan popularitasnya juga sampai membuat pemerintah meliriknya sebagai musisi yang patut diwaspadai.

Itulah beberapa biodata dan perjuangan hidup seorang Raja dangdut Indonesia.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Tags

Terkini

Terpopuler