Profil Biodata Bambang Trihatmodjo, OrangTua, Anak, Tanggal Lahir, Karier Suami Mayangsari

28 September 2022, 10:01 WIB
Profil Biodata Bambang Trihatmodjo, OrangTua, Anak, Tanggal Lahir, Karier Suami Mayangsari /Instagram.com/@mayangsari_official

PORTAL PURWOKERTO - Simak informasi profil biodata Bambang Trihatmodjo, agama, orangtua, anak, tanggal lahir, karier, suami Mayangsari.

Nama Bambang Trihatmodjo pasti tidak asing lagi karena dia merupakan putra kedua dari mantan Presiden RI Soeharto.

Menyoal kehidupan pribadinya, Bambang Trihatmodjo sebelum menikah dengan Mayangsari ternyata pernah menikah dengan Halimah Agustina Kamil pada 24 Oktober 1981.

Dari buah pernikahannya tersebut, Bambang Trihatmodjo diketahui mempunyai tiga orang anak. Hingga pada awal tahun 2000 an, ia digosipkan dekat dengan Mayangsari dan berkenalan saat menghadiri acara Golkar.

Baca Juga: Berpakaian Serba Hitam, Mayangsari Tangisi Kepergian Ibunya, Mendiang Larasatun Pensiunan PNS Banyumas

Kemudian pada tanggal 21 Mei 2007, Bambang mengajukan cerai dengan istri pertamanya Halimah dan resmi bercerai pada Februari 2011 silam.

Sementara itu, pada 11 Juli 2011 Bambang Trihatmodjo menikahi Mayangsari, namun kabarnya Bambang sebenarnya telah menikah siri dengan Mayangsari sejak 2000.

Lalu, pernikahan Bambang dan Mayangsari diketahui pada 7 Juli 2000 silam dan keduanya dikaruniai satu orang anak perempuan yaitu bernama Khirani Trihatmodjo.

Baca Juga: Siapa ibu Mayangsari, Lahir di Mana? Istri Pangeran Cendana yang Asli Purwokerto, Anak Dalang Mashur Ki Sugito

Biodata Bambang Trihatmodjo

Nama: Bambang Trihatmodjo

Tempat, tanggal lahir: Surakara, 23 Juli 1953

Umur: 69 tahun (2022)

Agama: Islam

Kewarganegaraan: Indonesia

Pendidikan: SD-SMP Perguruan Cikini Jakarta, SMA Negeri 1 Jakarta, Technical Education from Polytechnic Institute of Virginia

Nama Orangtua: Soeharto dan Siti Hartinah

Pasangan: Halimah Agustina Kamil (1981-cerai 2011), Mayangsari (menikah 2011)

Anak: Gendis Siti Hatmanti, Panji Adhikumoro, dan Bambang Aditya Trihatmanto (dari Halimah), Khirani Trihatmodjo (dari Mayangsari)

Baca Juga: Profil Biodata Khirani Trihatmodjo, Anak Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo, Umur, Lahir, IG

Perjalanan Karier Bambang Trihatmodjo

Bambang Trihatmodjo merupakan salah satu pengusaha sukses di Indonesia. Pada 1981, Bambang mendirikan PT Bimantara Citra dan 11 tahun kemudian, perusahaan tersebut memiliki saham di 96 perusahaan.

Pada tahun 1995, Bimantara Group masuk ke sektor perminyakan setelah menandatangani kontrak bagi hasil dengan Pertamina dan tiga perusahaan lain.

Selain itu, Bimantara Group juga merambah sektor lain diantaranya industri otomotif, perkebunan, televisi swasta, konstruksi, dan real estate.

Pada tahun 1990, Bambang pernah menjadi Presiden Komisaris PT Chandra Asri.

Baca Juga: Profil Biodata Mayangsari Umur, Anak, Tanggal Lahir, Nama OrangTua Pelantun Lagu Tiada Lagi

Bambang juga pernah menjadi pemilik Bank Andromeda, namun bank itu telah dilikuidasi karena krisis ekonomi pada 1990-an.

Pada tahun 1998, perusahaan PT. Global Mediacom Tbk. yang didirikan Bambang berhasil meroket hingga meraih kekayaan mencapai 3,5 milyar USD.

Selain itu, kekayaan Bambang sebagian besar juga berasal dari bidang Properti yakni perusahaan Asriland.

Suami Mayangsari ini telah merambah bisnis di berbagai bidang, diantaranya perdagangan, broker asuransi, real estate, konstruksi, televisi swasta, perhotelan, transportasi, perkebunan, perikanan, industri otomotif, industri makanan, industri kimia, pariwisata, dan sebagainya.

Selain itu, Bambang diketahui juga menjadi salah satu pendiri PT Global Mediacom TBK atau yang dikenal dengan NET TV.

Di NET TV, Bambang sebagai penginvestasi memiliki Jabatan sebagai komisaris utama.

Baca Juga: Ibunda Mayangsari Nyi Larasatun di Kabarkan Meninggal Dunia di Purwokerto, Pesinden Itu Wafat Usia 74 Tahun

Fakta Menarik:

1. Bambang pernah dinobatkan sebagai orang terkaya di Indonesia versi Majalah Globe Asia 2018 dengan kekayaan mencapai 250 juta dolar Amerika.

2. Bambang merupakan putra kedua mantan Pesiden RI, Soeharto dan istri keduanya Mayangsari berasal dari Purwokerto.

3. Bambang sempat dicegah pergi ke luar negeri oleh Kementerian Keuangan karena masalah utang kepada negara.

4. Bambang pernah menjadi atlet menembak dan sempat mengikuti ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XIV 1996 mewakili Sulawesi Utara dan ia mengaku menyukai olahraga menembak sejak remaja.

Demikianlah tadi informasi profil biodata Bambang Trihatmodjo, agama, orangtua, anak, tanggal lahir, karier, suami Mayangsari.***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler