BTS Masuk Nominasi Grammy Awards 2021, Tak Tanggung-Tanggung Langsung 3 Nominasi!

- 26 November 2020, 22:32 WIB
BTS
BTS /Twitter/(@BTS_official)

PORTAL PURWOKERTO – BTS masuk nominasi Grammy Awards tahun 2021 untuk karya-karya yang telah mereka ciptakan di tahun 2020 ini. Tak tanggung-tanggung, tiga nominasi diborong mereka.

Pengumuman BTS masuk nominasi Grammy Awards tahun 2021 dibagikan melalui laman resmi penghargaan tertinggi para seniman musik di seluruh dunia, Grammy.com , pada 24 November 2020 lalu.

Masuknya BTS ke dalam nominasi Grammy Awards tahun 2021 mengulang pencapaian internasionalnya di tahun 2019. Saat itu, BTS merupakan boyband Korea Selatan pertama yang mendapat kehormatan untuk mengisi acara dalam penghargaan bergengsi tingkat dunia ini.

Baca Juga: BTS Raih Dua Penghargaan dalam Americans Music Awards 2020

Di tahun ini, pihak penyelenggara Grammy Awards kembali membagikan kabar menggembirakan bagi boyband yang dipimpin RM ini.

RM, Jungkook serta anggota BTS lainnya akan bertarung untuk meraih penghargaan di tiga nominasi Grammy Awards untuk album mereka di tahun 2020 ‘Map of the Soul: 7’.  Diantara tiga nominasi tersebut yakni  “Album of the Year”, “Best Engineered Album, Non-Classical”, and “Best Pop Vocal Album”.

Baca Juga: Ekspresi Perasaan V BTS di Lagu Blue and Grey, Ini Lirik Lagu dan Terjemahan Lengkapnya

Seperti yang dilansir Portal Purwokerto dari Koreaboo, BTS juga mendapatkan nominasi untuk  “Song of the Year”, “Record of the Year”, “Best Music Video”, and “Best Pop Duo/Group Performance” untuk single mereka ‘Dynamite’.

Nominasi ini mengulang keberhasilan mereka dalam acara yang sama di tahun 2019 silam. BTS berhasil masuk dalam empat nominasi bergengsi. Namun, sayangnya, mereka belum beruntung untuk membawa pulang salah satunya.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x