Benarkah Ustadz Pantun atau Ustadz Taufiqurrahman Meninggal Hari ini? Berikut Penjelasannya

- 13 Juli 2021, 19:41 WIB
Benarkah Ustadz Pantun atau Ustadz Taufiqurrahman meninggal hari ini? Berikut penjelasannya.
Benarkah Ustadz Pantun atau Ustadz Taufiqurrahman meninggal hari ini? Berikut penjelasannya. /Instagram @ustadz.pantun

PORTAL PURWOKERTO – Baru-baru ini ramai menjadi perbincangan kabar miring terkait meninggalnya ustaz Taufiqurrahman atau yang lebih dikenal ustaz pantun.

Warganet banyak mencari tentang kebenaran kabar tersebut melalui mesin pencarian Google pada hari ini, Selasa, 13 Juli 2021.

Dikenal sebagai salah satu ustaz yang memperkenalkan banyak cara untuk berdakwah. Ternyata Ustaz Taufiqurrahman menggunakan pantun dalam setiap dakwahnya.

Baca Juga: Biodata Candra Dewi Maharani dan Agama Sang Owner Kedas Beauty yang Sukses di Usia 23 Tahun

Kepiawaiannya berpantun bahkan sering terlihat dalam setiap unggahan akun Instagram pribadi sang ustaz.

Namun, beredarnya kabar terkait meninggalnya ustaz pantun tersebut sontak membuat para warganet terkejut dan segera mencari kabar kebenarannya.

Ustaz yang terkenal selalu bermain pantun dalam setiap dakwahnya ini memang memiliki jamaah dan penggemar sendiri.

Baca Juga: Agama Dimas Anggara, Profil dan Biodata Suami Nadine Chandrawinata Kini, Dulu Menikah Beda Agama

Caranya berdakwah dengan menggunakan pantun banyak memberikan inspirasi bagi yang orang-orang yang mendengarkannya.

Caranya berdakwah dengan pantun dimulai saat ustaz Taufiqurrahman menjadi komentator di acara Pildacil (Pemilihan Dai Cilik) di salah satu stasiun televisi.

Pada saat itu, ia harus memutar otak bagaimana menyampaikan nilai agama kepada kontestan cilik dalam waktu yang singkat.

Baca Juga: Agama Jessica Forrester, Biodata Lengkap Selebgram yang Ditangkap karena Narkoba di Bali

Sejak kecil, Ustaz Taufiqurrahman memang sudah bercita-cita ingin menjadi pendakwah. Tujuannya sederhana, ingin agar banyak orang mempelajari Islam.

Ia kemudian meminta orangtuanya untuk menyekolahkan ke pesantren untuk mendalami ilmu agama. Sang ustaz juga berhasil menyelesaikan pendidikan bahasa Arab di LIPIA Jakarta.

Berkat aksi pantunnya itu sang ustaz juga pernah hadir di acara lawak, tidak hanya tampil di acara keagamaan. Ustaz Taufiqurrahman juga pernah hadir di acara Stand Up Comedian di Metro TV.

Baca Juga: Viral di Twitter! Ini Biodata Lengkap Doyoung TREASURE yang Positif Terpapar Covid – 19

Meski di tengah masa pandemi Covid-19, tak membuat aktivitas sang ustaz berhenti berdakwah. Hal itu dibuktikan dengan menggelar acara ngaji online melalui Live Instagram.

Acara dengan tajuk ‘Ngajol’ atau ngaji online biasanya digelar setiap hari Minggu pukul 20.00-21.00 WIB dengan tema berbeda setiap kajiannya.

Video klarifikasi terkait meninggalnya Ustaz Taufiqurrahman dapat disaksikan melalui unggahan akun Instagram miliknya @ustadz.pantun.

Baca Juga: Agama Chelsea StarBe dan Biodata Lengkap dari TikToker Cantik Berdarah Sunda yang Sarat Prestasi

Di dalam video unggahan tersebut terdapat klarifikasi dari sang ustaz yang menyatakan dirinya dalam keadaan sehat dan baik-baik saja.

Tak ketinggalan, ustaz Taufiqurrahman juga menyebutkan keterangan hari dan tanggal video dibuat, serta turut mendoakan kesehatan bagi semua orang.***

Editor: Dedi Risky Rachma Wanto

Sumber: Instagram @ustadz.pantun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah