Berapa Korban Akibat Kebakaran Kapal di Cilacap? Basarnas: Korban Alami Luka Bakar karena Ledakan

3 Mei 2022, 23:30 WIB
Satu Korban Akibat Kebakaran Kapal di Cilacap, Alami Luka Bakar karena Ledakan /Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Kantor Pemcarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap menyebutkan ada satu korban pada insiden kebakaran kapal di Cilacap, Selasa, 3 Mei 2022.

Korban kebakaran kapal di Cilacap yang terjadi pada pukul 17.10 WIB ini mengalami luka bakar di tubuhnya.

Basarnas Cilacap memastikan ada satu korban atas peristiwa tersebut. Korban diketahui mengalami luka bakar 25 persen.

Baca Juga: Kronologi Kebakaran Kapal di Cilacap, Diperkirakan Membakar 20-30 Kapal Ukuran 30 GT

"Korban diketahui bernama Yatiman (44) wargaJl Logawa No 45 RT 02 RW 03 Kecamatan Cilacap Tengah Kabupaten Cilacap dalam keadaan selamat, dengan luka bakar luar 25 persen, korban terkena ledakan mesin kapal saat bekerja di atas kapal," ujar Kepala Kantor Basarnas Cilacap I Nyoman Sidakarya.

I Nyoman menyebutkan jika korban mengalami luka bakar di wajah, leher, lengan bawah kanan dan kiri, punggung tungkai kanan dan kiri.

"Saat ini korban sudah mendapatkan penanganan Emergency di RSUD Cilacap," ujarnya.

Baca Juga: Kebakaran Kapal di Cilacap, Distribusi BBM Dipastikan Aman, Pertamina: Berjarak 1,5 KM dari Jetty Dermaga 70

Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Cilacap, Sarjono mengungkap kronologis kejadian pertama kali diketahui ada salah satu kapal di sekitar dermaga 2 yang terjadi korsleting listrik dan meledak.

Pada saat bersamaan, angin kencang mengarah ke barat. Sehingga merembet ke kapal lainnya.

"Diduga terjadi karena korleting listrik dari kapal di dermaga 2, anginnya kebetulan ke arah barat, sehingga kapal lainnya tidak sempat lepas tali, karena angin ke barat dan dengan cepat merambat ke kapal lain yang terbuat dari fiber," ujarnya kepada Portal Purwokerto, Selasa malam.

Kapal-kapal yang sudah terbakar akhirnya dibiarkan terbakar, sedangkan kapal yang masih bisa diselamatkan, maka dibawa ke lokasi yang lebih aman.

Baca Juga: Sempat Terdengar Ledakan, Kebakaran di Cilacap Bikin Puluhan Kapal Nelayan Tak Tersisa di Dermaga Wijayapura

"Kapal-kapal yang sudah lepas, ternyata talinya putus sendiri dan nempel ke kapal lain, apinya cepat menjalar," ujarnya.

Sarjo belum memastikan jumlah kapal yang terbakar hingga Selasa malam. Karena masih dalam tahap pemadaman dan penyelamatan kapal-kapal yang lain.

"Diperkirakan ada 20 kapal, bahkan bisa 30 kapal yang terbakar, tapi umtuk memastikannya mungkin Rabu pagi saat semuanya sudah padam," katanya.

Baca Juga: Berapa Korban Akibat Kebakaran Kapal di Cilacap? Basarnas: Korban Alami Luka Bakar karena Ledakan

Terkait dengan korban jiwa, Sarjo berharap tidak ada korban saat terjadinya kebakaran kapal di Cilacap ini.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler