Puncak Hari Jadi Banjarnegara ke-450 pada 26 Februari 2021, Gus Miftah Jadi Bintang Tamu di Pengajian Virtual

- 25 Februari 2021, 10:55 WIB
Tangkapan layar Instagram Kabupaten Banjarnegara terkait Gus Miftah menjadi bintang tamu dalam gelaran Pengajian Virtual sebagai puncak acara Hari Jadi Banjarnegara ke-450
Tangkapan layar Instagram Kabupaten Banjarnegara terkait Gus Miftah menjadi bintang tamu dalam gelaran Pengajian Virtual sebagai puncak acara Hari Jadi Banjarnegara ke-450 /Hening Prihatini/Kabupaten Banjarnegara

Gelaran Hari Jadi Banjarnegara 2021 ini dimulai dengan kegiatan pemusnahan minuman keras yang disita oleh pihak terkait yang dilaksanakan oleh Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono di halaman Satpol PP Banjarnegara.

Kegiatan gelaran Hari Jadi Banjarnegara ke-450 ini dilanjutkan dengan ziarah ke Makam Bupati Banjarnegara terdahulu pada 24 Februari 2021 lalu yang terbagi atas 5 tim.

Baca Juga: Rangkaian Hari Jadi Banjarnegara ke-450, Bupati Banjarnegara Ziarah ke Makam Bupati Endro Soewarjo di Pemalang

Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono beserta jajaran Forkopimda Banjarnegara melakukan ziarah ke Makam Bupati Endro Soewarjo di Pemalang.

Wakil Bupati Banjarnegara melakukan ziarah ke Makam Bupati Banjarnegara terdahulu/Hening Prihatini/Instagram Kabupaten Banjarnegara
Wakil Bupati Banjarnegara melakukan ziarah ke Makam Bupati Banjarnegara terdahulu/Hening Prihatini/Instagram Kabupaten Banjarnegara

Wakil Bupati Banjarnegara melakukan ziarah ke Makam Bupati Winarna Surya Adi Subrata di Sukoharjo. Sedangkan Sekda Banjarnegara melakukan ziarah ke Makam Bupati Nurachmad dan Bupati R. Soemarto di Semarang.

Baca Juga: Lima Hari Sebelum Hari Jadi Banjarnegara ke-450, Insiden Penipuan Berkedok Bupati Banjarnegara Merebak

Tim pimpinan Kepala Kesbangpol melakukan ziarah ke Makam Bupati Soewadji di Yogyakarta dan tim yang dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesra melakukan ziarah ke Makam Bupati R. Soedibyo di Banyumas.

Rangkaian Hari Jadi Banjarnegara ke-450 akan mencapai puncaknya pada 26 Februari 2021 dengan gelaran pengajian virtual yang mengundang Gus Miftah sebagai pematerinya.***

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Instagram Kabupaten Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah